SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Sabtu, 08 April 2017 07:58
Huft Payah! Kinerja DLH Kotim Dinilai Pasif, Mandul Pula
Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Kotim Rimbun

SAMPIT-Ketua Fraksi PDI Perjuangan  di DPRD Kotim Rimbun, menyoroti kinerja dari  Dinas Lingkungan Hidup (DLH) setempat. Menurutnya, sepanjang  hadirnya perkebunan dan berdirinya Pabrik Kelapa Sawit (PKS) di Kotim ini, Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) tersebut dianggap mandul dalam melaksanakan tugas.

”Tidak pernah ada temuan dari DLH Kotim yang disampaikan kepada publik. Ketika ada persoalan limbah, ujung-ujungnya DLH  tidak tahu lah dan banyak alasannya,” ungkap Rimbun, kepada Radar Sampit kemarin.

Rimbun  juga mengaku bingung melihat tugas pengawasan yang masih kurang dari dinas tersebut. Dirinya juga mempertanyakan apakah  karena fasilitas penunjang yang kurang, hingga minim Sumber Daya Manusia (SDM), sehingga pengawasan tidak bisa dilakukan. Menurutnya, kalau kurang, harusnya disampaikan ke DPRD Kotim supaya bisa diperjuangkan.

”Namun hal itu tidak pernah disampaikan. Padahal kita ini banyak sekali PKS. Saya rasa tidak mungkin tidak ada pencemaran yang disengajakan atau tidak. Kami minta DLH harus memberikan kinerja yang baik, “imbuhnya.

Rimbun juga mengusulkan agar ada penambahan tenaga pengawas lapangan di DLH Kotim. Setidaknya,  dalam sebulan  DLH bisa melakukan inspeksi mendadak ke perusahaan untuk melihat langsung, penanganan limbah.

”Kunjungan  mendadak itu akan membuat pemerintah tahu bagaimana kondisi pengelolaan limbah diperusahaan itu sebenarnya. Jadi ketika  ada  aktivitas pembuangan limbah sembarang langsung saja diproses, karena ini urusan undang-undang dan tidak main-main,” pungkas Rimbun.(ang/gus)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers