SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 17 April 2017 08:49
Waspada Munculnya Prostitusi Liar
Anggota Komisi I DPRD Kotim, Agus Seruyantara

SAMPIT-Anggota Komisi I DPRD Kotim, Agus Seruyantara mengingatkan instansi terkait untuk mengantisipasi sejak dini dampak negatif yang mungkin muncul setelah seluruh lokalisasi ditutup nantinya.  Dampak negatif itu seperti  munculnmya prostitusi jalanan.     

"Harus dilakukan antisipasi terhadap penutupan lokalisasi itu. Jangan sampai setelah lokalisasi ditutup, mereka dibiarkan membuka lokasi di tempat lain. Pemerintah harus tegas untuk bertindak," ungkapnya. 

Politikus muda PDIP ini juga sangat mendukung penutupan lokalisasi. Namun lanjutnya, langkah itu harus direncanakan secara matang agar tidak malah menimbulkan permasalahan baru yang lebih besar dan jadi

kekhawatiran masyarakat, yakni prostitusi liar akan marak setelah lokalisasi ditutup. 

Bahkan dikhawatirkan sulit dikendalikan karena pekerja seks komersial beroperasi secara diam-diam di kawasan kota. Kemungkinan lain, akan bermunculan tempat-tempat prostitusi terselubung yang meresahkan masyarakat.    

Untuk mencegah itu terjadi, menurut Agus pengawasan harus ditingkatkan agar peluang tumbuh suburnya prostitusi liar makin kecil, dan hal harus dilakukan secara konsisten. 

Selain itu menurut Agus, Dinas Sosial dan instansi terkait harus memastikan pekerja seks komersial yang memilih pulang, benar-benar meninggalkan Kotim. Namun bagi pekerja seks komersial yang memilih bertahan harus dibina agar mereka bisa memulai kehidupan baru yang lebih baik sehingga tidak kembali melakoni pekerjaan tersebut. 

 "Program pelatihan kerja untuk eks pekerja seks komersial harus dijalankan. Jadi ketika mereka keluar dari lokalisasi, mereka ada bekal dan siap berbaur dengan masyarakat," tandasnya. (ang/gus)

     

     

 

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers