SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 04 Agustus 2017 09:41
Majukan Dunia Pendidikan, Dana Ini Salah Satu Harapannya
BERBINCANG: Anggota DPRD Gumas Herbert Y Asin saat berbincang dengan guru TK Kristen Kuala Kuala Kurun, Kamis (3/8).(HERBERT Y ASIN FOR RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Herbert Y Asin berharap pelaku industri agar dapat menyalurkan dana corporate social responsibility (CSR) ke bidang pendidikan.

”Untuk memajukan dunia pendidikan, perlu peran serta dari seluruh pihak, salah satunya dari para pelaku industri untuk menyalurkan dana CSR,” ucap Herbert, Kamis (3/8).

Menurut dia, salah satu yang membutuhkan perhatian dari pelaku industri adalah sekolah di bawah binaan Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) Gumas. ”Yayasan tersebut memang membutuhkan perhatian donatur untuk membantu biaya operasional mereka,” ujar politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini.

Saat ini, kata dia, YPK Gumas membina tujuh sekolah, di antaranya satu SMP dan enam Taman Kanak-kanak (TK). Lokasinya terpencar, lima TK di wilayah Kecamatan Rungan dan Rungan Barat, serta satu TK di Kota Kuala Kurun.

”Dalam membina tujuh sekolah tersebut, kita menggunakan hasil swadaya dari pengurus yayasan, donatur yang berkenan memberikan sumbangan pribadi secara sukarela,” ujarnya.

Selama ini, ujar dia, salah satu pelaku industri yang rutin membantu YPK Gumas sejak beberapa tahun lalu adalah Bank Kalteng. Pihaknya mengapresiasi Bank Kalteng yang telah menyalurkan CSR di bidang pendidikan.

”Kita berharap langkah dari Bank Kalteng yang menyalurkan bantuan ke bidang pendidikan dapat diikuti pelaku industri lainnya,” tandasnya. (arm/ign)


BACA JUGA

Senin, 05 Mei 2025 15:59

Terus Perkuat Sinergi untuk Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Senin, 05 Mei 2025 15:58

Kehadiran Nakes di Pelosok Sangat Diharapkan

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 02 Mei 2025 15:10

Dukung Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih

PALANGKA RAYA - Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Jumat, 02 Mei 2025 15:09

Perlu Solusi Kreatif Kurangi Pengangguran

PALANGKA RAYA - DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), meminta pemerintah provinsi,…

Jumat, 02 Mei 2025 15:00

Percepat Penyelesaian RTRWP Kalteng

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo…

Jumat, 02 Mei 2025 14:59

Perkuat Sinergi untuk Wujudkan Provila

PALANGKA RAYA – Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) mendorong…

Selasa, 29 April 2025 17:38

Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Banjir

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Selasa, 29 April 2025 17:38

Minta Pemerintah Menata Irigasi Pertanian

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 28 April 2025 17:11

Gubernur Kalteng Kirim Bansos ke Wilayah Banjir

PALANGKA RAYA-Gubernur Kalteng Agustiar Sabran memastikan pemerintah akan selalu hadir…

Senin, 28 April 2025 17:10

Dorong Realisasi Sekolah Rakyat di Kalteng

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng),…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers