SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 07 November 2017 10:17
Sekolah di Kobar Diminta Terapkan Adiwiyata
PAPARAN: Dinas Lingkungan Hidup Kobar menggelar kegiatan sosialisasi sekolah Adiwiyata di Aula Kecamatan Arut Selatan, Senin (6/11).(RINDUWAN/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN-Penerapan program sekolah Adiwiyata di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)  terus berjalan. Diharapkan ke depan,  lebih banyak sekolah di Kobar yang masuk sebagai Adiwiyata nasional dan Adiwiyata Mandiri.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kobar Agus Yuwono mengatakan, program dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI ini,  untuk menciptakan lingkungan sekokah yang nyaman dan sehat. Dan diharapkan dapat menumbuhkan sikap peduli dan berbudaya lingkungan.

"Dari program ini bisa meningkatkan proses belajar mengajar di sekolah. Maka dari itu kami mendorong banyak sekolah untuk menjadi sekolah Adiwiyata Nasional," imbuhnya,  dalam sambutan kegiatan sosialisasi Adiwiyata di aula Kantor Kecamatan Arut Selatan, Senin (6/11).

Menurutnya saat ini di Kobar sudah memiliki 27  sekolah Adiwiyata tingkat kabupaten, 9 tingkat provinsi, 6 tingkat nasional dan satu sekolah Adiwiyata Mandiri. Diharapakannya, di tahun yang akan datang bisa bertambah jumlah sekolah Adiwiyata  di Kobar. Sehingga dapat meningkatkan kesadaran dan peran serta warga sekolah terhadap pentingnya sekolah Adiwiyata. 

Dalam sosialisasi itu,  juga mendatangkan nara sumber Aulia Esti W dari Satgas PMP Dirjen Dikdasmen Kemendukbud RI dan Eko Mapilatta dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalteng. Pesertanya terdiri  32 sekolah yang diwakili kepala sekolah dan pembina Lingkungan Hidup  dari SD, SMP dan SMA sederajat yang ada di Kobar. (rin/gus)


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers