SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 07 Desember 2017 15:11
Safari Natal ke Marikit, Masalah Ini yang Disorot Bupati Katingan
IBADAH NATAL: Bupati Katingan Sakariyas bersama para pejabat daerah lainnya saat beribadah ketika bersafari Natal ke Desa Rangan Burih Kecamatan Marikit, Selasa (5/12) petang. (FOTO: HUMAS SETDA KATINGAN FOR RADAR SAMPIT)

KASONGAN Kenakalan remaja yang menjurus pada pergaulan bebas terjadi akibat beberapa faktor, seperti kurangnya perhatian orang tua, rasa kecewa mendalam, pengaruh lingkungan atau teman serta keinginan untuk mencoba hal baru yang begitu besar. Pergaulan bebas bukan hanya berdampak bagi diri sendiri, melainkan kepada orang tua maupun masyarakat sekitar.

Bupati Katingan Sakariyas mengatakan, semestinya pergaulan bebas dapat dibendung dengan pendekatan hati ke hati atau konseling. Cara itu dianggap jitu untuk mengetahui apa saja permasalahan dan kehendak anak-anak usia belajar tersebut.

"Pergaulan bebas kini sedang marak, seperti mengonsumsi narkoba, obat-obatan terlarang hingga seks di bawah umur. Pergaulan bebas sendiri memiliki banyak dampak buruk dan membuat seseorang makin terjerumus," kata Sakariyas kepada masyarakat Desa Rangan Burih saat melaksanakan Safari Natal di Kecamatan Marikit, Selasa (5/12).

Sakariyas meminta peran guru dan orang tua untuk menjauhkan anak-anak maupun para pelajar agar tidak terjerumus pergaulan bebas. Upaya yang bisa dilakukan seperti menghindari lingkungan yang buruk, batasi waktu keluar rumah, isi waktu kosong, tanamkan sikap positif, dan larangan pacaran.

"Lingkungan merupakan area bersosialisasi setelah keluarga, ketika lingkungan itu kurang baik, maka perilaku menyimpang dapat terjadi. Pekerjaan orang tualah untuk mendidik anak supaya mengerti baik buruk sejak dini, tapi kadang karena kesibukan maka anaknya tidak mendapat pengawasan yang baik," jelasnya.

Menurutnya, tidak adanya batasan waktu jam malam membuat seorang anak lebih bebas bergaul. Padahal, waktu malam bisa diisi dengan berbagai kegiatan positif. Mengisi waktu kosong bisa menghindarkan anak dari sikap bermalas-malasan atau bergaul malam keluar rumah. 

"Apalagi yang masih remaja jangan suka menghabiskan waktu di luar, akan membuang waktu secara percuma. Lebih baik mengerjakan tugas sekolah atau sejenisnya," ujar Sakariyas.

Bagi anak yang sejak dini sudah mengerti membedakan hal buruk dan baik, tentu mereka lebih mudah tidak terhindar dari pergaulan bebas. Sebab itu, tanamkan pada anak untuk melakukan banyak hal positif yang berguna bagi masa depan, bukan sebaliknya," pesannya.

Pada dasarnya, seorang anak mudah merasa penasaran dengan hal-hal baru di sekitar mereka, termasuk pacaran. Pacaran memiliki banyak dampak buruk bagi anak usia sekolah, karena tingkat emosinya cenderung labil. Pacaran dapat menyebabkan anak menurun prestasi belajar hingga terjerumus seks bebas.

"Guru dan orang tua wajib memberi tahu dampak buruk pacaran dan melarang mereka berhubungan sebelum benar-benar dewasa. Banyaknya pemberitaan media mengenai seks bebas dijadikan contoh buruk mengapa pacaran bisa merusak masa depan serta kejiwaan anak," pungkasnya. (agg/yit)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers