SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 07 Maret 2018 09:21
Pertanyakan Pengurus AFD saat Musorkab KONI
DIGEMARI: Sejak masuk Katingan satu dekade terakhir, olahraga futsal cukup diminati masyarakat. Kebanyakan adalah mereka yang tidak cukup waktu untuk bermain sepak bola di lapangan terbuka.(ANNASRULLAH FOR RADAR SAMPIT)

KASONGAN - Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) ke III KONI Katingan bakal dihelat di aula BPKAD, Rabu (7/3). Kegiatan tersebut rencananya bakal dijadikan momen untuk mempertanyakan keabsahan dua kepengurusan Asosiasi Futsal Daerah (AFD) yang selama ini terjadi.

Seperti pemberitaan sebelumnya, saat ini terdapat dua kepengurusan AFD di Katingan yang masing-masing dipimpin oleh Sarnadie dan Lutfhi Fauzi. Keduanya getol dan saling klaim bahwa telah mengantongi legalitas atau surat tugas (SK) yang sama-sama autentik terkait kepengurusan AFD tersebut.

Ketua AFD Lutfhi Fauzi mengklaim, kepengurusan yang dipimpinnya saat ini sah secara aturan. Selain mendapat rekomendasi dari Askab PSSI Katingan, kepengurusannya juga langsung di SK-kan oleh AFD Provinsi Kalteng.

"AFD di Katingan sebenarnya cuma ada satu. Yang mereka klaim itu sebenarnya adalah Badan Futsal Daerah (BFD), bukan AFD. Badan itu sengaja dibentuk Askab PSSI Katingan untuk kepentingan persiapan cabor futsal pada Porprov Kalteng tahun 2014 pada saat itu saja," ungkapnya, Selasa (6/3).

Pada momentum Musorkab III KONI Katingan, dirinya berencananya meminta kepastian kepengurusan AFD. Dirinya merasa ada dua kepengurusan futsal di Katingan. 

"Makanya kami akan menanyakan legalitas AFD di Katingan dengan pihak KONI provinsi maupun KONI kabupaten. Apalagi tahun ini ada event Porprov Kalteng, tentunya kita harus mempersiapkan berbagai hal, khususnya pembinaan atlet-atlet futsal agar bisa berprestasi," imbuhnya.

Hingga saat ini jajaran pengurus KONI Katingan belum pernah sekalipun bersikap dalam memutuskan keberadaan dua AFD.

"Intinya kami juga tidak ingin bersikap gegabah, begitu juga dengan AFD Provinsi Kalteng. Makanya dalam forum nanti harus ada kejelasan, siapa dari dua kepengurusan itu yang sah sebenarnya," ujar Lutfhi Fauzi.

Sebelumnya, AFD yang dipimpin Sarnadie mengatakan lebih dulu terbentuk dengan dasar  SK yang dikeluarkan oleh Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Katingan sejak 2014 lalu. AFD saat itu bernaung di bawah Askab PSSI.

"Sementara ini kita belum mengetahui tentang kepengurusan (AFD Katingan) yang baru itu. Namun selama ini, KONI selalu memerlukan kita untuk melaksanakan berbagai event termasuk Porkab Katingan tahun 2017 lalu," jelasnya.

Dirinya berkesimpulan, secara kelembagaan kepengurusan AFD yang dipimpinnya telah diakui oleh KONI selaku induk cabang-cabang olahraga di Katingan.

"KONI juga selama ini selalu berkomunikasi dan berkoordinasi dengan kita, baik membicarakan masalah pembinaan, perkembangan atlet maupun hal-hal yang berhubungan dengan olahraga futsal," ungkapnya.

Sarnadie juga enggan berpolemik dengan hadirnya kepengurusan AFD yang baru. Pihaknya berkomitmen untuk terus menjalankan amanah dan tanggung jawab dengan sebaik mungkin.

"Kita tetap melakukan pembinaan dan kami tidak merasa terganggu dengan adanya kepengurusan AFD yang baru itu," tegasnya. (agg/yit)

 

 

 


BACA JUGA

Rabu, 14 Mei 2025 16:46

Pemprov Pacu Digitalisasi Pembelajaran di Kalteng

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Rabu, 14 Mei 2025 16:45

Dorong Reformasi Kebijakan Pembangunan

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kalimantan Tengah…

Selasa, 13 Mei 2025 13:08

Sektor Pendidikan di Kalteng Perlu Perhatian Serius Pemerintah Pusat

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengharapkan…

Selasa, 13 Mei 2025 13:07

Dukung Penggunaan Bank Daerah untuk RKUD

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:32

Kalteng Diunggulkan Ciptakan Swasembada Pangan Nasional

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo,…

Jumat, 09 Mei 2025 17:31

Pertumbuhan Ekonomi Belum Merata

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kalimantan Tengah…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Komitmen Atasi Ketimpangan Pembangunan

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Usulkan Revisi Pergub Nomor 4 Tahun 2021

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Nasdem DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Gubernur Tekankan Disiplin Kerja Bagi PPPK

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Dorong Penerapan WPR untuk Hentikan PETI

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers