SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 17 Oktober 2018 15:59
Total Pendaftar Online Ada 1.497 CPNS
ILUSTRASI.(NET)

PANGKALAN BUN - Pendaftaran online Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2018 resmi ditutup pukul 23.59 WIB, Senin (15/10) kemarin. Hingga detik akhir, jumlah pelamar yang mendaftar melalui website sscn.bkn.go.id di instansi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) mencapai 1.497 orang. 

Kasubbid Formasi dan Mutasi Pindah Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kobar Hedy Sihono menuturkan, dari keseluruhan pendaftar online sementara ini untuk jumlah dokumen fisik pelamar yang masuk melalui Kantor Pos ada 1.411berkas. Itu merupakan data terakhir yang diterima BKPP pada Selasa (16/10) pukul 15.30 WIB. Sedangkan jumlah pelamar yang belum mengirim berkas fisik ada 86 berkas. 

“Paling lama diterima Kantor Pos itu hari Kamis (18/10) pukul 16.00 WIB, lewat dari itu tidak akan diterima,” ungkap Hedy, Selasa (16/10) 

Setelah tahap pendaftaran online selanjutnya BKPP Kobar akan memverifikasi berkas yang telah dikirm dengan berkas yang telah diupload di portal SSCN. Hasilnya akan diumumkan melalui web sscn.bkn.go.id pada 21 Oktober 2018 mendatang. 

“Setelah lolos verifikasi, pelamar akan mengambil kartu peserta dan bersiap untuk mengikuti tes CAT,” imbuhnya. 

Meski sampai saat ini Pemerintah Kobar belum mendapat kepastian rekomendasi pelaksanaan CAT secara mandiri, pihaknya tetap akan menjalankan proses peneriman CPNS seperti jadwal yang telah disusun.

 “Kita masih menungggu keputusan dari BKN Regional Banjarmasin yang akan diketahui pada tanggal 19 Oktober 2018 mendatang. Kalau dari Peraturan Kemenpan sudah jelas Kobar bisa melakukan tes mandiri, namun kita juga tetap perlu keputusan resmi dari BKN Regional,” katanya.

 Seperti diketahui bahwa setelah batalnya Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur menjadi tuan rumah pelaksanaan tes CPNS tahun 2018, Pemkab Kobar langsung mengirimkan surat izin untuk melaksanakan tes secara mandiri pada pertengahan September lalu. Namun hingga kini rekomendasi atau balasan surat pengajuan itu belum diterima.

“Kalau sesuai zonasi, Kobar itu pelaksanaan tes ada di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur. Namun setelah kabar pembatalan itu, kita sudah mengusulkan CAT secara mandiri dan suratnya sudah kita sampaikan ke pemerintah pusat. Tapi sampai saat ini kita belum mendapat pemberitahuan lebih lanjut,” kata Bupati Kobar Hj Nurhidayah.

 Bahkan, tambah Bupati, dilihat dari kesiapan fasilitas CAT yang ada, Kobar juga mampu untuk mengakomodir pelaksanaan tes CPNS untuk Kabupaten Lamandau dan Sukamara. Sehingga tidak perlu jauh ke Kotawaringin Timur.

"Sebenarnya peralatan di Kobar bisa menampung peserta CPNS untuk Kobar, Lamandau dan Sukamara. Maka tidak perlu ke Kotim lagi. Tapi semua keputusan itu ada di pemerintah pusat. Kita hanya bisa usaha," pungkasnya. (jok/rin/sla)

 

 

 

 


BACA JUGA

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:54

Fraksi Demokrasi Bangsa Desak Pemkab Kendalikan Harga Elpiji 3 Kg

PANGKALAN BUN – Fraksi Demokrasi Bangsa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 13 Oktober 2025 13:17

Fraksi PDIP Soroti Infrastruktur Jalan dan PJU di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD…

Jumat, 10 Oktober 2025 16:10

BPR Marunting Sejahtera Didorong Perluas Layanan hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengajukan Rancangan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers