SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 28 Februari 2019 10:24
Perdana, OSK SMA/MA Digelar di SMAN 1 Parenggean
LOMBA : Kepala Disdik Kabupaten Kotim (baju putih) didampingi Korwas SMA Kabupaten Kotim saat meninjau lomba OSK di SMAN 1 Parenggean, kemarin.(ARIFIN/RADAR SAMPIT)

SAMPIT - Gelar prestasi Olimpiade Sains Kabupaten (OSK) tahun 2019 jenjang SMA/MA Kabupaten Kotim perdana digelar di SMAN 1 Parenggean Kecamatan Parenggean. 
Kepala SMAN 1 Parenggean, Mulyadi menyampaikan jumlah peserta yang mengikuti kegiatan sebanyak 476 siswa dari 20 SMA/MA  Se Kabupaten Kotim. 

Kegiatan tidak hanya OSK, bahkan ada beberapa perlombaan lainnya seperti Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), Festival dan Lomba Seni Siswa (FLS2N), Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDB Ind), Lomba Debat Bahasa Inggris (LDB ing) dan Lomba Cerdas Cermat (LCC) 4 Pilar tahun 2019.

 ”Dari 9 cabang lomba keseluruhan hanya ada 27 pemenang yang akan mewakili kabupaten ke tingkat Pronvisi Kalteng nantinya," ujar Mulyadi, yang juga menjabat bendahara MKKS SMA/MA Kabupaten Kotim ini.

Sementara itu, Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA/MA Kabupaten Kotim, H Livenur Hasby mengungkapkan, sesuai kesepakatan bersama bahwa agenda tahunan itu akan digelar di kecamatan di luar perkotaan. 

"Hasil kesepakatan bersama digelar di SMAN 1 Parenggean dan tahun 2020 mendatang akan diselenggarakan di SMAN 1 Cempaga Hulu," katanya di hadapan ratusan peserta dan pejabat yang hadir pada acara pembukaan tersebut. 

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kotim,  Suparmadi juga mengapresiasi program MKKS SMA/MA,  karena penyelenggara kegiatan tidak hanya difokuskan ke perkotaan. 

Dirinya juga berpesan kepada peserta terutama juara yang nantinya mewakili kabupaten ke tingkat provinsi, mampu membawa nama harum untuk diri sendiri, orangtua, sekolah bahkan kabupaten. 

"Bagi yang kalah jangan patah semangat, anggap kesuksesan tertunda karena masih ada kesempatan tahun selanjutnya untuk menjadi yang terbaik," tandas Suparmadi.(fin/gus)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers