SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 23 Mei 2019 10:34
Kerja Sama Apik Pemkot – DPRD
PERTEMUAN: Sekda Kota Palangka Raya menghadiri pertemuan dan menerima kunjungan kerja DPDR Balangan, Kalsel, di ruang komisi DPRD, Rabu (22/5).(DODI/RADAR PALANGKA)

PALANGKARAYA– Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Hera Nugrahayu menerima kunjungan kerja DPRD Kabupaten Balangan, Kalsel, di ruang komisi DPRD Kota, Rabu (22/5). Kunjungan tersebut merupakan kegiatan rutin melalui program pemerintah kota bersama DPDR Kota untuk menerima kunjungan dari anggota DPRD dari kabupaten maupun kota.

”Inilah bentuk kerja sama apik antara pemkot dan DPRD, salah satunya bersama-sama menerima kunjungan DPRD dari daerah lain,” kata Hera Nugrahayu.

Dia menuturkan, kegiatan itu merupakan langkah positif dalam menggali dan menginformasikan daerah masing-masing, baik terkait infrastruktur, kelembagaan maupun kebijakan dalam menjalankan roda pemerintahan.

”Ini bagus digelar. Pemkot dan DPRD Kota tahu apa saja informasi dari daerah lain, sehingga bisa lebih bersinergi,” katanya.

Terkait kelembagaan, Hera menuturkan, saat ini pemerintah kota terus berbenah sesuai instruksi wali kota, sehingga bisa menyesuaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) hingga diketahui SOPD atau instansi mana saja yang harus dibenahi maupun dirampingkan.

”Pemkot ke depan akan lebih baik, maka itu dengan kegiatan ini bisa menjadi komunikasi dinas atau badan yang dirasionalisasi dan dirampingkan membangun birokrasi lebih andal dan efektif, efisien, untuk reformasi birokrasi di Pemerinta Kota Palangka Raya,” jelasnya.

Hera menambahkan, pemerintah kota terus berkomitmen mewujudkan visi, misi, dan agenda wali kota dan wakil wali kota dalam kebijakan pembangunan yang merespons kebutuhan dan aspirasi masyarakat. (daq/ign)

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers