SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 15 Juli 2021 13:53
Semua Desa di Kalteng Dialiri Listrik di 2024
Ilustrasi. (net)

PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) akan mendukung komitmen PT PLN (Persero), yang menargetkan seluruh desa di wilayah provinsi ini teraliri jaringan listrik pada tahun 2024 mendatang.

Melalui komitmen PLN dalam meningkatkan rasio elektrifikasi melalui proyek listrik pedesaan itu,  diharapkan terealisasi sesuai target. Sehingga pada tahun 2024 mendatang tidak ada lagi desa di provinsi ini yang masih minim jaringan listrik.

“Tentu ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari visi dan misi pemerintah. Sehingga pemerintah sudah pasti mendukung komitmen PLN tersebut,” kata Wakil Gubernur Kalteng, Edy Pratowo saat pelaksanaan rapat paripurna, Rabu (14/7) kemarin.

Disampaikannya, guna mendukung komitmen tersebut, pemerintah provinsi turut mengalokasikan anggaran ke desa-desa terpencil untuk membangun kelistrikan. Pelaksanaannya, pemerintah tetap melakukan koordinasi dengan pihak PLN.

“Hal ini juga sesuai dengan target PLN, bahwa 2021-2024 seluruh desa sudah teraliri listrik 100 persen. Pemerintah mendukung berbagai kebijakan yang arahnya untuk pembangunan daerah,” tegas Edy.

Ia menambahkan, pembangunan kelistrikan di desa-desa ini sangat penting ditindaklanjuti, karena berkaitan dengan pelaksanaan pembangunan daerah,  yang dimulai dari tingkat desa dan wilayah pelosok.

Selain itu, dampak besarnya tentu akan berkelanjutan untuk peningkatan perekonomian daerah secara luas dan sisi kesejahteraan masyarakat juga terpacu.

“Untuk membangun kelistrikan ini pastinya harus bersinergi, sehingga target PLN tersebut dapat terealisasi. Akan banyak dampak positif jika seluruh daerah bisa merasakan penerangan,” pungkas Edy Pratowo. (sho/gus)


BACA JUGA

Rabu, 02 Juli 2025 17:05

Perbaiki Distribusi Air Bersih di Palangka Raya

PALANGKA RAYA — Wakil WaliKota Palangka Raya Achmad Zaini, menghadiri…

Rabu, 02 Juli 2025 17:04

DPRD Dorong Penguatan Ketahanan Pangan

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Rabu, 02 Juli 2025 17:04

Pemkot Palangka Raya Peringkat Kedua Penurunan Stunting Se Kalteng

PALANGKA RAYA- Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, didampingi Ketua TP…

Rabu, 02 Juli 2025 17:03

Upaya Penurunan Stunting Perlu Terus Dipacu

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Rabu, 02 Juli 2025 17:03

Tingkatkan Sinergi Bersama Kepolisian

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, didampingi oleh Ketua…

Rabu, 02 Juli 2025 16:54

Percepat Peningkatan Kualitas SDM di Kalteng

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, kembali…

Rabu, 02 Juli 2025 16:53

Pengawasan Jalan Palangka Raya-Kuala Kurun Perlu Diperketat

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi IV DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Selasa, 01 Juli 2025 11:51

Pemkot Targetkan Penurunan Pengangguran

PALANGKA RAYA - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin memastikan,…

Selasa, 01 Juli 2025 11:50

Siap Mengawal Realisasi Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Walikota Inspeksi Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, memastikan pembangunan fisik…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers