SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 30 September 2016 12:04
Lulusan Sarjana Kesehatan Membeludak

Dinkes Berharap Adanya Program Pusat

TURUN LAPANGAN : Kepala Dinas Kesehatan Pulang Pisau Dr Muliyanto Budiharjo saat mengecek makanan kadaluwarsa disalah satu ruko, beberapa waktu lalu.(DEDY SANJAYA/RADAR PALANGKA)

PULANG PISAU - Semakin tahun, makin banyak saja kampus dan universitas yang mencetak para sarjana kesehatan. Namun sayangnya, volume lulusan seringkali tidak sebanding dengan serapan kerja yang ada saat ini. Alhasil, tidak sedikit para sarjana dibidang kesehatan berkarir dikonsentrasi yang berbeda dengan jalur keilmuannya.

"Iya, untuk Pulang Pisau kita juga sadari hal itu. Setiap tahun terus saja meningkat jumlah para sarjana dibidang kesehatan, ada yang jadi perawat, bidan, analisis gizi, bahkan dokter. Sayangnya kemampuan serapan tenaga kerja kita masih rendah. Misalkan untuk Puskesmas, hanya mampu menampung beberapa saja. Begitu juga rumah sakit dan dinas kesehatan," ucap Kepala Dinas Kesehatan Pulang Pisau Dr Muliyanto Budiharjo, kemarin.

Terbatasnya penerimaan tenaga kesehatan tersebut, kata Mul, karena penyesuaian dengan anggaran dana. Tidak mungkin memperkerjakan para tenaga kesehatan dengan honor yang kecil. Apalagi saat ini tenaga yang diperkerjakan di beberapa layanan dianggap sudah mencukupi. Selain diisi oleh PNS juga ada tenaga honorer.

"Masalah seperti ini sebenarnya juga di alami hampir disemua wilayah. Memang serapan tenaga kesehatan kelihatannya lebih kecil ketimbang guru. Perbandingnya bisa di lihat dari banyaknya sekolah ketimbang Puskesmas. Harapan kita akan ada program -program dari pusat lah yang bisa menampung lulusan tenaga kesehatan. Dulu ada program PTT, mudah-mudahan nanti ada program serupa," harapnya. (ds/fin)


BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:51

Pemkot Targetkan Penurunan Pengangguran

PALANGKA RAYA - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin memastikan,…

Selasa, 01 Juli 2025 11:50

Siap Mengawal Realisasi Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Walikota Inspeksi Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, memastikan pembangunan fisik…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Harus Konsisten Perhatikan Kesejahteraan Guru

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 01 Juli 2025 11:46

Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA — Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Palangka…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Ajak Masyarakat Terus Bersinergi dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Soroti Diskon Masuk THM untuk Mahasiswa

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 30 Juni 2025 17:41

Gelar Gebyar Muharram di Masjid Kubah Kecubung

PALANGKA RAYA — Memeriahkan Tahun Baru Islam di bulan Muharram…

Senin, 30 Juni 2025 17:40

Wujudkan Pemerataan Pembangunan dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Senin, 30 Juni 2025 17:39

Tahun Baru Hijriah Momentum untuk Introspeksi dan Peningkatan Kualitas Diri

PALANGKA RAYA —Menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, Pawai Muharram…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers