SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 20 Januari 2017 11:37
Pemprov Kalteng Siap Kembangkan Kakao di Tiga Kabupaten

Dana Miliaran Rupiah Siap Dikucurkan

ILUSTRASI.(NET)

PALANGKA RAYA – Pemprov Kalteng terus mengembangkan potensi pertanian. Di tahun 2017 ini pemprov akan merealisasikan pengembangan perkebunan kakao. Hal ini tentu searah dengan rencana Gubernur Kalteng Sugianto Sabran terkait pengembangan sektor pertanian.

Kepala Dinas Perkebunan (Disbun) Kalteng Rawing Rambang mengatakan program pembukaan perkebunan kakao ini akan dilaksanakan pada tiga kabupaten, di antaranya  kabupaten Barito Selatan, Barito Utara, dan Kotawaringin Timur, yang masing-masing dengan luas 35 hektare.

”Pada APBD tahun 2017 Kalteng ada mata anggaran sebesar Rp 1,4 miliar untuk bantuan bibit, pupuk, dan obat-obatan bagi pembukaan perkebunan kakao. Kita harapkan ini bisa meningkatkan ekonomi Kalteng,” katanya, Kamis (19/1)

Ia menjelaskan, penentuan lokasi ini sudah melalui perhitungan. Rawing mengatakan, penentuan lokasi pembukaan lahan berdasarkan data yang diterima Disbun Kalteng dari usulan dari kelompok tani (Poktan) melalui dinas di kabupaten, serta dengan melihat kecocokan lahan untuk budidaya kakao.

”Bantuan akan kita salurkan secepatnya setelah APBD 2017 disahkan. Tapi, saya mengimbau kepada masyarakat yang menerima bantuan untuk memanfaatkannya semaksimal mungkin, artinya melakukan penanaman dan perawatan dengan baik sehingga member hasil maksimal,” ucapnya.

Lebih lanjut Rawing menyampaikan agar pihak kabupaten yang dijadikan lokasi pengembagan kakao ini bisa memberikan pendampingan dan penyuluhan yang intensif kepada penerima bantuan, bahkan memberikan sharing bantuan untuk keperluan petani.

Ia optimistis perkebunan kakao yang dapat mulai berproduksi pada usia 2,5-3 tahun masa tanam akan berhasil.  Pernyataan ini bukan tanpa dasar. Pasalnya, Kalteng telah menjadi lokasi Pengembangan Perkebunan Wilayah Khusus (P2WK) kakao pada tahun 1994, yaitu di Barito Selatan, Barito Utara dan Barito Timur.

”Selama ini produksi kakao kering kita diserap oleh Kaltim. Sekarang kita mulai serius menangani kakao yang menjadi bahan dasar coklat. Mudah-mudahan rencana gubernur untuk membangun hilirisasi industri coklat dapat terwujud,” katanya lagi.

Ditanya tentang pembukaan perkebunan kakao yang menggunakan anggaran dari pemerintah pusat, Rawing menyatakan, pihaknya sudah mengajukan usulan melalui kementerian terkait, namun hingga saat ini belum ada jawaban. (sho)


BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:51

Pemkot Targetkan Penurunan Pengangguran

PALANGKA RAYA - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin memastikan,…

Selasa, 01 Juli 2025 11:50

Siap Mengawal Realisasi Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Walikota Inspeksi Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, memastikan pembangunan fisik…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Harus Konsisten Perhatikan Kesejahteraan Guru

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 01 Juli 2025 11:46

Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA — Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Palangka…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Ajak Masyarakat Terus Bersinergi dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Soroti Diskon Masuk THM untuk Mahasiswa

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 30 Juni 2025 17:41

Gelar Gebyar Muharram di Masjid Kubah Kecubung

PALANGKA RAYA — Memeriahkan Tahun Baru Islam di bulan Muharram…

Senin, 30 Juni 2025 17:40

Wujudkan Pemerataan Pembangunan dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Senin, 30 Juni 2025 17:39

Tahun Baru Hijriah Momentum untuk Introspeksi dan Peningkatan Kualitas Diri

PALANGKA RAYA —Menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, Pawai Muharram…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers