SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 13 Februari 2017 09:54
AWAS YA!!! Muatan Truk Jangan Melebihi Tonase
Anggota DPRD Gumas Polie L Mihing

KUALA KURUN – Perusahaan besar swasta (PBS) dan pengusaha truk diminta tidak membawa muatan yang melebihi batas tonase. Hal ini untuk menghindari kerusakan jalan, khususnya jalan kabupaten yang menghubungkan Kecamatan Kurun menuju Damang Batu.

”Di ruas jalan tersebut, sering kali dilewati kendaraan truk pengangkut batu bara. Dari pangamatan kami, jalan tersebut mengalami peningkatan kerusakan jalan akibat dilalui kendaraan truk yang melebihi tonase. Padahal, jalan ini juga digunakan oleh masyarakat umum lainnya,” kata anggota DPRD Gumas Polie L Mihing, Jumat (10/2).

Selain itu, lanjut dia, sejumlah masyarakat juga mengeluhkan kecepatan para pengemudi truk saat melintas di permukiman penduduk. Apabila cuaca cerah dan truk bermuatan melintas dengan kecepatan tinggi, akan banyak debu yang berterbangan dan masuk ke dalam rumah warga.

”Masyarakat selalu menutup pintu jika truk bermuatan tersebut lewat. Saran kami, kalau melewati perumahan masyarakat, hendaknya pengemudi truk tersebut mengurangi kecepatan, agar tidak mengganggu masyarakat,” ujar anggota Komisi I DPRD Gumas ini.

Dia juga mengingatkan masyarakat agar selalu berhati-hati saat melintas di ruas jalan Kecamatan Damang Batu menuju Kurun. Pasalnya, terdapat beberapa ruas jalan yang mengalami kerusakan parah.

”Sebelum bepergian, terlebih dahulu periksa kondisi kendaraan, dan memastikan kendaraan dalam kondisi prima, sebelum melewati wilayah tersebut,” pungkasnya. (arm/ign)


BACA JUGA

Selasa, 07 Januari 2025 12:46

Pemprov Dukung Program Kampung Wisata di Puntun

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menyatakan pemerintan…

Selasa, 07 Januari 2025 12:45

Perlu Sinergi Lintas Sektor untuk Perangi Narkoba dan Judol

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 06 Januari 2025 17:53

Inginkan Nyaru Menteng Jadi Objek Wisata Nasional

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Sugianto Sabran, memastikan…

Senin, 06 Januari 2025 17:48

Peningkatan Infrastruktur Dorong Kesejahteraan Masyarakat

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 03 Januari 2025 16:41

Kejar Realisasi Program Pembangunan

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Jumat, 03 Januari 2025 16:39

Sambut Tantangan 2025 dengan Apel Gabungan

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya menggelar Apel Besar…

Jumat, 03 Januari 2025 16:26

Wagub Ingatkan ASN Kerja Profesional dan Disiplin

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Jumat, 03 Januari 2025 16:26

Tegaskan Komitmen Kawal Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi IV DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Kamis, 02 Januari 2025 14:18

Jaga Stabilitas Harga dan Stok Pangan di Palangka Raya

PALANGKA RAYA - Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Tim Pengendali…

Kamis, 02 Januari 2025 14:17

Wujudkan Pembangunan di 2025 dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers