SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 14 September 2017 08:25
Legislator Ini Minta Optimalkan Pengawasan Dana Desa
Ketua Fraksi Partai Golongan Karya DI DPRD Kotim, Sinar Kemala

SAMPIT-Ketua Fraksi Partai Golongan Karya DI DPRD Kotim, Sinar Kemala mengaku prihatin atas banyaknya kepala desa yang terseret ke kasus hukum. Maka dari itu dirinya mempertegas agar Pemkab Kotim lebih memperkuat peran Inspektorat, untuk  memantau dan mengaudit secara  berkala penggunaan dana desa.

“Kalau sudah diproses secara hukum sangat sulit,  makanya saya turut prihatin karena banyak kades sering dilaporakan. Hendaknya kejadian ini jadi contoh bagi desa lain, agar tidak sembarangan dan penuh kehati-hatian dalam penggunaan dana desa,”imbuhnya.

Dirinya sepakat agar peran tugas pokok dan fungsi Inspektorat diperkuat. Sebab itu merupakan deteksi dini jika adanya tidakan pidana korupsi dilakukan oleh internal pemerintah  kabupaten hingga kepada pemerintah desa. Selain itu diharapkannya, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa  Kotim juga harus memperkuaat komunikasi dan koordinasi dengan Inspektorat.

“Pada dasarnya mendengar berita  para kepala desa  jadi tersangka itu,   kita sangat miris. Apalagi ini karena dana desa, makanya ke depan  para kepala desa  kalau ragu melaksanakan program, agar segera konsultasikan baik itu  kepada Inspektorat dan TP4D Kejaksaan,” pungkas Kemala.

Legislator asal daerah pemilihan empat ini menegaskan,   kades  juga harus konsisten mengacu kepada perbup  yang sudah ditetapkan soal penggunaan dana desa. 

”Dan juga kami sampaikan bahwa  dana desa ini bukan lagi seperti ADD beberapa tahun silam yang semau kades menggunakan. Dana ini besar,  juga dibarengi pengawasan ketat dari pihak Yudikatif. Salah sedikit dan menyebabkan kerugian pada negara, maka langsung diseret,”pungkas Sinar Kemala. (ang/gus)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers