SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 04 Oktober 2017 10:08
Status Kawasan Jadi Momok Pembangunan di Kotim
Ketua DPRD Kotim, Jhon Krisli

SAMPIT - Ketua DPRD Kotim, Jhon Krisli mengakui bahwa pemerintah daerah sejatinya tidak pernah mengabaikan pembangunan pedalaman dan daerah terisolir.

Sayangnya keinginan pemerintah itu masih terkendala dan di luar kemampuan pemerintah daerah untuk menanganinya, yakni soal stasus kawasan hutan.

“Sebenarnya kita ini setiap taghun selalu menganggarkan pembukaan akses jalan, tapi sayangnya itu selalu terbentur status kawasan, jadi jangan salah  DPRD selalu menyampaikan dan memperjuangkan kebutuhan riil di masyarakat,” kata Jhon Krisli, Selasa (3/10).

Menurut Jhon, sudah banyak contoh program pembangunan yang teranggarkan, namun gagal dilaksanakan, seperti halnya jalan dari Antang Kalang yang dituangkan melalui program Karya Bhakti TNI.

Dan pembangunan jalan dari Cempaka Mulia ke Kampung Melayu dengan dana sekitar Rp 244 miliar.  “Nah itu sebagian program kita yang batal, sudah dianggarkan tinggal eksekusi tapi tahunya dalam perjalanannya, di dalam peta masuk kawasan hutan dan pemerintah tidak mau berspekulasi ambil resiko besar dan memilih untuk menunda,” papar Jhon.

Jhon mengakui  tudingan miring kepada DPRD terkait minimnya perhatian ke pelosok. Memang diakuinya, APBD Kotim terlalu terkuras untuk pembiayaan di sektor perkotaan.

Dia beranggapan dari pada anggaran itu tidak terserap, lebih baik dibelanjakan untuk kebutuhan lainnya, sekalipun itu kegiatan dalam Kota Sampit.

“Sebenarnya kami juga prihatin aturan yang membelenggu kita ini adalah soal status kawasan, seandainya itu tidak ada masalah, maka pemerataan pembangunan terutama dari sisi infrastruktur jalan bisa dilaksanakan dengan baik,” tendanya. (ang/fm)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers