SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Minggu, 07 Januari 2018 00:48
HOREEE!!! Honor Guru Sekolah Minggu Naik
Ilustrasi. (net)

PALANGKA RAYA – Perhatian Pemerintah Kota (Pemkot)  Palangka Raya kepada guru yang mengajar pada sekolah Minggu cukup besar. Bentuk kepedulian kepada guru semua agama ini diperlihatkan dengan pemberian tunjangan yang cukup besar pula.

Pemkot menaikkan insentif yang sebelumnya sebesar Rp 250 ribu per bulan, menjadi Rp 400 ribu per bulan.

Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palangka Raya Baihaqi mengatakan, dengan besarnya honor yang diberikan, pihaknya mengapresiasi perhatian pemkot dengan menaikkan honor guru yang mengajar sekolah Minggu tersebut.

”Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Wali Kota Palangka Raya beserta jajarannya dan DPRD yang mendukung guru non PNS, sehingga mereka bisa mencerdaskan anak bangsa melalui bahasa agama,” ucap Baihaqi, Sabtu (6/1).

Tahun ini, lanjutnya, ada 750 guru yang mengajar sekolah Minggu yang dapat insentif Rp 400 ribu per bulan. Mereka semua merupakan guru agama Islam, Kristen, Katolik, dan lainnya. Insentif tersebut diberikan untuk menambah pengasilan mereka.

”Pemberian insentif ini tidak secara terus menerus diberikan kepada seorang guru agama, namun harus digilir kepada guru lainnya. Misalnya, tahun ini guru A dapat insentif, maka tahun berikutnya tidak dapat,” katanya.

Kebijakan tersebut, tutur Baihaqi, diterapkan untuk memberikan pemerataan insentif kepada guru non-PNS, karena di Kota Palangka Raya ada sekitar 1.600-an guru sekolah Minggu, namun yang dapat insentif baru 750 guru.

”Selain insentif kepada guru sekolah Minggu, Pemkot Palangka Raya juga memberikan beasiswa kepada lulusan pondok pesantren yang kuliah di bidang kesehatan dengan total Rp 3,3 miliar,” pungkasnya. (rm-86/ign)


BACA JUGA

Jumat, 04 Juli 2025 17:55

Wali Kota Kukuhkan Pengurus FPRB 2025–2030

PALANGKA RAYA — Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin  mengukuhkan…

Jumat, 04 Juli 2025 17:55

Fairid Naparin Sambut Kunjungan Kerja Wakasad

PALANGKA RAYA- Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin turut menghadiri…

Jumat, 04 Juli 2025 17:54

Digitalisasi Bukan Lagi Pilihan, Tapi Keharusan

PALANGKA RAYA — Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin menghadiri…

Jumat, 04 Juli 2025 17:54

Perbanyak Bantuan Kegiatan Wirausaha

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Palangka…

Jumat, 04 Juli 2025 17:53

Manfaatkan Perpanjang Penghapusan Denda PBB-P2

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi I DPRD Kota Palangka Raya…

Jumat, 04 Juli 2025 17:53

Dampak Urbanisasi Perlu Diantisipasi

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Jumat, 04 Juli 2025 17:43

Perkuat Sinergi untuk Mendorong Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran menghadiri…

Jumat, 04 Juli 2025 17:42

Rancangan KUPA dan PPAS Perubahan Disepakati

PALANGKA RAYA – DPRD bersama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Kamis, 03 Juli 2025 16:42

Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan dan Tanam Pohon

PALANGKA RAYA – Wakil Wali Kota Palangka Raya Achmad Zaini,…

Kamis, 03 Juli 2025 16:41

Pembangunan Infrastruktur Harus Perhatikan Kualitas

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers