SAMPIT – Proyek pembangunan sirkuit di Jalan Jenderal Sudirman Km 5,5 terus berjalan. Pemasangan pondasi cerucuk galam jalan masuk sudah 100 persen dikerjakan. Pembangunan Sirkuit Sahati juga diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisata .
Kepala Dinas Olahraga Najmi Fuadi mengatakan, dengan adanya sirkuit road race, masyarakat sekitar juga nantinya akan terbantu mengkases jalan dalam aktivitas sehari-hari, karena jalur masuk arena sport center juga diperbaiki.
”Beberapa kali truk pengangkut pasir memperbaiki jalan menggunakan grader mengurangi lubang-lubang menuju arena sport center,” ujarnya.
Akses jalan menuju sirkuit melalui Jalan Sawit Raya Km 5,5. Selama 15 menit perjalanan masih jalan aspal, kurang lebih 13 menit perjalanan selanjutnya akses jalan berupa timbunan tanah bergelombang. Pengendara yang melintas harus berhati-hati dengan kondisi jalan tersebut.
Najmi yang meninjau langsung ke lokasi, Selasa (12/3) lalu mengatakan, rencana perbaikan rancang bangun untuk road race sudah mulai tampak. Meski sempat terkendala kurangnya alat berat atau ekskavator, dia memastikan pengerjaan proyek tetap berjalan.
Sementara itu, menurut ahli bangunan/ahli struktur konsultan pengawas proyek, waktu pelaksanaan 450 hari kalender atau 15 bulan. Start awal pekerjaan sejak tanggal Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) sudah terlambat sekitar satu bulan, sehingga untuk mengejar ketertinggalan progres, kontraktor seharusnya meningkatkan kinerja di lapangan, salah satunya dengan menambah alat berat atau ekskavator.
Dia menambahkan, ekskavator memang kurang satu unit. Pihaknya sudah menyurati kontraktor beberapa kali untuk pengadaan ekskavator secepatnya.
Sejauh ini pemasangan separator geotek dan penimbunan jalan masuk baru dimulai tepatnya per tanggal 10 Maret 2019 lalu, berupa pemasangan geotekstil sekitar 20 meter dan timbunan tanah urug biasa. (rm-96/ign)