SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 29 April 2019 08:47
Selesaikan S2, Ini Tantangan yang Sudah Dihadapi SHD
MENUNTUT ILMU: Bupati Kotim Supian Hadi ketika berfoto bersama beberapa warga yang memberikan ucapa selamat, usai mengikuti wisuda S2 di lingkungan UPR, baru-baru tadi.(istimewa)

SAMPIT- Orang awam saja tidak akan mudah untuk menyelesaikan pendidikan magister, terlebih sembari menjalani pekerjaan. Apalagi untuk seorang bupati, tantangan membagi waktu antara mengejar pendidikan di Strata 2 dan memimpin daerah sangat dirasakan Bupati Kotim Supian Hadi (SHD). Bahkan dirinya sempat menunda jadwal wisuda karena kesibukan tersebut.

”Saya seharusnya Desember 2018 lalu sudah wisuda, tapi karena sedikit halangan maka baru April 2019 ini saya wisuda. Jadi membagi waktu antara kuliah dengan pekerjaan sebagai bupati ini, sangat luar biasa perjuangannya," ungkap Supian, Minggu (28/4) kemarin.

Dirinya sengaja mengambil jurusan S2 Ekonomi Pembangunan yang berbeda dengan latar belakang S1 Ilmu Komunikasi yang telah disandangnya. Menurutnya bidang ekonomi sangat penting untuknya saat ini memimpin daerah. Untuk itu ia serius menggeluti bidang ekonomi, sehingga dapat membangun Kalteng khususnya Kotim, agar lebih berkembang lagi di bidang ekonomi.

”Kedua, latar pendidikan yang saya ambil sangat bermanfaat untuk pekerjaan saya, komunikasi dan ekonomi, tentunya sangat berkaitan," tambahnya.

Supian mengakui, selama menempuh pendidikan di Universitas Palangka Raya (UPR), ia sangat ekstra membagi waktunya. Waktu sangat menjadi tantangan, sebab saat ia harus masuk kuliah, saat itu juga ada tugas pekerjaan yang diharuskan ia menghadirinya.

”Saya harus mengatur waktu saya sebaik mungkin, terkadang pulang kuliah pada sore hari. Malam harinya saya langsung pulang ke Sampit untuk menghadiri kegiatan," pungkasnya.

Sementara itu, dengan titel S2 yang baru diraihnya itu, Supian juga ingin menginspirasi generasi muda di Kotim, minimal berangkat dari anak-anaknya dulu. ”Sebab saya tetap ingin mendapatkan ilmu yang lebih tinggi, meskipun di usia saat ini," tandasnya.(dc/gus)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers