SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 04 Februari 2016 23:24
Anggota DPD RI Ini Minta Eks Gafatar Segera Tinggalkan Kalteng, Ada Apa?
ILUSTRASI

PALANGKA RAYA – Mantan anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) diminta segera meninggalkan tanah borneo, khususnya Kalimantan Tengah. Pasalnya, pemerintah telah menginstruksikan agar anggota eks Gafatar dipulangkan ke daerah asalnya.\

"Eks anggota Gafatar harus dipulangkan ke daerah asalnya. Itu atas instruksi presiden dan kementerian terkait," kata anggota Komisi III DPD RI Dapil Kalteng M Rakhman, Kamis (4/2).

Menurutnya, pemulangan eks anggota Gafatar tersebut harus dilakukan demi keselamatan mereka. Pemerintah khawatir kasus di Kalimantan Barat, yakni permukiman warga eks Gafatar diamuk massa, juga terjadi di Kalteng.

"Pemulangan ini harus. Ini demi alasan keselamatan mereka, karena menyangkut agama. Sangat sulit," tegasnya.

Untuk biaya pemulangan dan tempat tinggal mereka di tempat asal, lanjutnya, semua akan ditanggung pemerintah, begitu juga dengan pembinaan. "Untuk pembinaan dan mereka ke depan bagaimana. Itu semua diatur oleh pemerintah pusat. Itu sudah kita bahas bersama dan saya sudah menyampaikan hasil reses terkait hal tersebut," pungkasnya.

Seperti diketahui, mantan anggota Gafatar di Kalteng saat ini masih menetap. Sebagian besar dari mereka telah berbaur dengan masyarakat, meski di beberapa wilayah, eks anggota ormas yang dilarang pemerintah itu masih mengelompokkan diri dan membentuk kelompok tani. (arj/ign)


BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:51

Pemkot Targetkan Penurunan Pengangguran

PALANGKA RAYA - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin memastikan,…

Selasa, 01 Juli 2025 11:50

Siap Mengawal Realisasi Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Walikota Inspeksi Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, memastikan pembangunan fisik…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Harus Konsisten Perhatikan Kesejahteraan Guru

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 01 Juli 2025 11:46

Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA — Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Palangka…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Ajak Masyarakat Terus Bersinergi dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Soroti Diskon Masuk THM untuk Mahasiswa

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 30 Juni 2025 17:41

Gelar Gebyar Muharram di Masjid Kubah Kecubung

PALANGKA RAYA — Memeriahkan Tahun Baru Islam di bulan Muharram…

Senin, 30 Juni 2025 17:40

Wujudkan Pemerataan Pembangunan dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Senin, 30 Juni 2025 17:39

Tahun Baru Hijriah Momentum untuk Introspeksi dan Peningkatan Kualitas Diri

PALANGKA RAYA —Menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, Pawai Muharram…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers