SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 17 Juli 2019 08:58
Perkuat SDM Pengelolaan dan Pelaksanaan SIGA
PELATIHAN : Plt kepala BKKBN Kalteng, Setyawati Kusumawijaya (kacamata tengah) bersama peserta pelatihan, yang juga pelaksana tugas di kabupaten kota.(AGUS FATARONI/RADAR PALANGKA)

PALANGKARAYA – Dalam memberikan layanan Data Sistem Informasi Keluagra (SIGA) yang berkualitas, dibutuhkan tenaga Sunber Daya Manusia (SDM) pengelola dan pelaksana SIGA yang berkompeten dan professional di berbagai tingkatan lini lapangan.

Sebagai bentuk investasi penyiapan SDM pengelola dan pelaksana SIGA, bidang pelatihan dan pengembangan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalteng menjembatani dengan pelatihan teknis pengelola SIGA bagi pengelola dan pelaksana SIGA di kabupaten/kota se-Kalteng.

”Secara umum tentunya untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan serta menyamakan pemahaman/persepsi peserta tentang pentingnya penghelolaan data dan informasi dan proses perencanaan dan penetapan kebijakan program KKBPK,” jelas Plt kepala BKKBN Kalteng, Setyawati Kusumawijaya, dalam sambutannya, Selasa (16/7).

Dengan pelatihan ini lanjutnya, pihaknya juga akan sekaligus mengujicoba sistem informasi keluarga tersebut, serta Pemuktahirkan Basis Data Keluarag Indonesia (PBDKI) dan juga memahami pelaksanaan Sistem  Informasi Keluarga (SIGA).

”Kita harus melakukan penyuluhan terus menerus, diharapkan dengan adanya pelatihan ini, anggota dapat merapkan di kab/kota masing-masing sehigga pengetahuan masyarakat bertambah dan dapat merubah sikap serta perilakunya, dan yang terpenting adalah paham bahwa KB bukan hanya sekedar alat kontrasepsi,” papar Setyawati.

Dirinya berharap kepada petugas pengelola dan pelaksana SIGA, dapat terus memberikan penyuluhan kepada masyarakat, sehingga apa yang diharapkan dari program KKBPK akan terwujud dan meningkatkan kesejahteraan. (agf/gus)

 

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers