SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 08 Januari 2020 15:32
Mabuk Bawa Sajam, Dua ABG Diamankan

Barbuk Alkohol Buat Luka, Suplemen dan Miras

DIAMANKAN : Kapolsek Pahandut Kompol Edia Sutaata bersama personel mengamankan dua remaja lantaran mengamuk karena mabuk dan membawa senjata tajam.(IST/RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA – Lantaran dipengaruhi minuman beralkohol, dua remaja dibawah umur atau anak baru gede (ABG) terpaksa berurusan dengan aparat kepolisian.

Tak hanya akibat air kencing kuda (baca miras,Red), keduanya juga mengamuk dengan membawa senjata tajam jenis mandau. Aksi itu terjadi di sebuah barak Jalan G Obos Induk, belakang Rumah makan Borubudur, Palangka Raya.

Dari TKP, petugas juga menemukan dua botol minuman beralkohol jenis anggur merah dan sudah dioplos dengan dua sachet minuman suplemen kuku bima dan dua botol alkohol 70 persen untuk luka.

Minuman itu dikonsumsi oleh keduanya hingga berujung aksi tak terpuji. Kini keduanya sudah diamankan di Mapolsek Pahandut.

"Keduanya kami amankan dan bila kesadaran mereka sudah benar-benar pulih, akan di lakukan pemeriksaan secara intensif. Diakui warga, kedua anak dibawah umur ini mengamuk membawa sajam, belum tahu kenapa bisa mengamuk, tetapi perbuatan mereka sudah meresahkan warga," ujar Kapolsek Pahandut Kompol Edia Sutaata.

Edia menyampaikan, sebelumnya jajaran mendapat informasi ada dua remaja mengamuk menggunakan sajam, personel lalu turun langsung ke TKP  bersama Bhabinkamtibmas Menteng Aipda Toha.

Di lokasi, ditemukan salah seorang pemuda dalam kondisi pengaruh minuman beralkohol. Posisi satu remaja tergeletak diteras barak dan satu orang lainnya tertidur di dalam barak.

Saat itu, lanjutnya langsung mengamankan dua senjata tajam yang diduga merupakan milik kedua pemuda tersebut.

“Di lokasi juga ada bercak darah di tembok dan lantai barak, namun belum diketahui secara pasti apa penyebab dan dari mana asal bercak darah tersebut,” ujar mantan Kasat Reskrim Polres Katingan ini.

Edia menambahkan, saat ini masih mengamankan keduanya dan akan masih melakukan pemeriksaan. Terlebih diketahui aksi tersebut sudah beberapa kali dilakukan oleh keduanya, hanya saja baru kali ini menggunakan senjata tajam dan sangat membahayakan masyarakat sekitar.

”Kami amankan dan masih diperiksa secara lanjutan,” tegasnya. (daq/fm)

 

 


BACA JUGA

Senin, 05 Mei 2025 15:59

Terus Perkuat Sinergi untuk Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Senin, 05 Mei 2025 15:58

Kehadiran Nakes di Pelosok Sangat Diharapkan

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 02 Mei 2025 15:10

Dukung Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih

PALANGKA RAYA - Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Jumat, 02 Mei 2025 15:09

Perlu Solusi Kreatif Kurangi Pengangguran

PALANGKA RAYA - DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), meminta pemerintah provinsi,…

Jumat, 02 Mei 2025 15:00

Percepat Penyelesaian RTRWP Kalteng

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo…

Jumat, 02 Mei 2025 14:59

Perkuat Sinergi untuk Wujudkan Provila

PALANGKA RAYA – Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) mendorong…

Selasa, 29 April 2025 17:38

Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Banjir

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Selasa, 29 April 2025 17:38

Minta Pemerintah Menata Irigasi Pertanian

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 28 April 2025 17:11

Gubernur Kalteng Kirim Bansos ke Wilayah Banjir

PALANGKA RAYA-Gubernur Kalteng Agustiar Sabran memastikan pemerintah akan selalu hadir…

Senin, 28 April 2025 17:10

Dorong Realisasi Sekolah Rakyat di Kalteng

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng),…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers