SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Minggu, 27 November 2016 01:16
MANTAP!!! Pemprov Bakal Lebih Transparan
TRANSPARANSI: Aplikasi SIMP3D milik Pemprov Jatim. Pemprov Kalteng akan meluncurkan aplikasi yang sama.

PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bakal lebih transparan soal anggaran dan terbuka terkait informasi pada masyarakat. Itu dibuktikan dengan akan diluncurkannya aplikasi Sistem Informasi Monitoring Pendapatan dan Pengedalian Pembangunan Daerah (SIMP3D).

Kepala Badan Pelaksanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kalteng Herson B Aden mengatakan, melalui aplikasi itu, semua orang dapat melihat pendapatan daerah dan penggunaan anggaran daerah. Selain itu, perencanaan dan rencana kerja tiap satuan kerja perangkat daerah (SKPD) pun bisa dipantau.

”Apakah terjadi penururnan atau peningkatan, semuanya bisa dilihat melalui aplikasi ini. Nah, inilah yang kita sebut dengan keterbukaan publik, khususnya mengenai anggaran daerah,” kata Herson, Jumat (25/11).

Herson menuturkan, melalui aplikasi itu, lokasi kegiatan yang bersumber dari anggaran daerah juga bisa dipantau. Melalui peta spasial yang ada dalam aplikasi tersebut, akan bisa dipantau indikator keberhasilan pelaksanaan program yang dilihat.

”Lembaga (pemantau anggaran pemerintah) FITRA juga mengakui aplikasi ini, karena semua orang tak cuma bisa melihat, tapi bisa mengambilnya dalam format excel,” katanya.

Indikator keberhasilan yang bisa terlihat dalam aplikasi, lanjutnya, berupa data capaian kerja masing-masing SKPD yang terukur tiap tahunnya. Misalnya, untuk pendidikan, indikator keberhasilan dari lama waktu sekolah, indokator Angka Partisipasi Murni (APM) dan Angka Partisipasi Kasar (APK), bisa terlihat.

”Jangan nanti anggaran yang diberikan terserap habis, tapi capaiannya tidak sampai. Nah, kalau seperti itu tidak efektif dan efisien. Jadi, begitulah cara kerja aplikasi ini. Target dan capaian akan terlihat jelas. Kita bisa memantau, sejauh mana kinerja masing-masing SKPD dalam menjalankan programnya,” katanya. (sho/ign)


BACA JUGA

Jumat, 11 Juli 2025 17:49

Wabup Ingatkan Warga Waspadai Korsleting Listrik

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menunjukkan kepedulian terhadap…

Jumat, 11 Juli 2025 17:48

Kotim Belum Tindak Angkutan ODOL, Masih Tahap Sosialisasi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Perhubungan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:47

185 Koperasi Siap Dukung Perekonomian Desa

SAMPIT – Program pembentukan Koperasi Merah Putih yang digagas pemerintah…

Kamis, 10 Juli 2025 17:18

UMKM Kotim Minim Izin Edar PSAT

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyoroti masih minimnya…

Kamis, 10 Juli 2025 17:18

Pemkab Kotim Gencarkan Pemberian Makanan Tambahan untuk Tekan Stunting

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus memperkuat upaya…

Kamis, 10 Juli 2025 17:17

Pemkab Siapkan 67 Kegiatan Pemeliharaan Jalan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Sumber…

Kamis, 10 Juli 2025 17:17

Kepengurusan Baru KONI Kotim Diharapkan Rangkul Generasi Muda

SAMPIT - Harapan besar disematkan kepada calon ketua dan pengurus…

Rabu, 09 Juli 2025 10:51

Sekolah Rakyat Rintisan Segera Dibangun di Kotim

SAMPIT – Pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan…

Rabu, 09 Juli 2025 10:50

Inovasi SOPD Masih Minim

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyoroti masih rendahnya…

Rabu, 09 Juli 2025 10:50

Pemkab Turunkan Alat Berat untuk Benahi Akses ke TPA

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menunjukkan keseriusan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers