SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 19 Januari 2017 09:11
Gumas Fokus Pengembangan Dua Wisata Ini
Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gumas, Suprapto Sungan

KUALA KURUN – Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas (Gumas) menjanjikan selama tahun ini, pihaknya akan memfokuskan untuk mengembangkan dua objek wisata terutama yang ada di dalam perkotaan, yakni Air Terjun Batu Mahasur dan Bendungan Sekata Juri.

”Berdasarkan hasil rapat internal, program kami di triwulan pertama, yakni fokus dan prioritas pada pengembangan dua destinasi objek wisata yang ada di Kota Kuala Kurun,” ucap Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Gumas, Suprapto Sungan saat dibincangi wartawan, Selasa (17/1) siang.

Dipilihnya pengembangan dua objek wisata tersebut, menurut dia, karena letak yang berada di dalam kota dan jarak tempuh ke lokasi tidak jauh. Selain itu, dengan pengembangan pariwisata mampu mendatangkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

”Untuk objek wisata yang lokasinya jauh, kami akan kaji kembali, mengingat sarana dan prasarana yang terbatas,” ucapnya.

Saat ini, lanjut dia, penggembangan objek wisata Air Terjun Batu Mahasur sudah berjalan dan merupakan sumber PAD. Namun, untuk Bendungan Sekata Juri masih direncanakan pengembangannya.

”Saya berencana minggu depan ini akan bertemu dengan konsultan, untuk membahas pengembangan objek wisata di Bendungan Sekata Juri tersebut,” kata Suprapto.

Selain dua objek wisata, sambung dia, pihaknya juga akan mengembangkan desa wisata lain, yakni Desa Hurung Bunut. Caranya, dengan melakukan koordinasi ke pihak provinsi dan pusat terkait pengembangan desa wisata tersebut.

”Melalui Surat Keputusan (SK) Bupati Gumas, Desa Hurung Bunut telah ditetapkan sebagai Desa Wisata. Ini yang akan kita kembangkan dan tindaklanjuti,” tukasnya. (arm/fin)

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers