SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Sabtu, 28 Januari 2017 11:06
Masyarakat Diminta Sukseskan MTQ
Ketua DPRD Gunung Mas (Gumas) H Gumer

KUALA KURUN – Ketua DPRD Gunung Mas (Gumas) H Gumer meminta seluruh masyarakat di Kecamatan Tewah mendukung pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XIII tingkat Kabupaten Gunung Mas (Gumas) yang dilaksanakan pada Maret mendatang.

"Karena pelaksanaan MTQ tahun ini dilaksanakan di Kecamatan Tewah, kita minta partisipasi dan dukungan masyarakat Tewah. Mari kita dukung bersama demi suksesnya MTQ,” ucap Gumer, Kamis (26/1).

Gumer mendukung pelaksanaan MTQ di Kecamatan Tewah, mengingat selama ini pelaksanaan MTQ selalu dilaksanakan di Kecamatan Kurun. Sejak beberapa tahun lalu, masyarakat telah lama menginginkan pelaksanaan MTQ dilaksanakan di Tewah.

”Kita harapkan masyarakat Tewah berpartisipasi agar pelaksanaan MTQ tingkat kabupaten sukses, aman, dan lancar,” ujar Politikus PDIP ini.

Dia menyakini, masyarakat Tewah akan mendukung penuh MTQ. Pasalnya, selama ini toleransi antarumat beragama di Tewah sangat harmonis. ”Kami mengajak masyarakat turut berperan dan mengambil bagian dalam pelaksanaan MTQ ke-XIII. Kita tunjukkan bahwa toleransi  antarumat beragama di Gumas, khususnya di Tewah sangat tinggi,” ujarnya.

Dia berpesan kepada panitia penyelenggara agar menyosialisasikan hal itu kepada masyarakat di Tewah dan mempersiapkan segala sesuatu demi suksesnya MTQ XIII tingkat Gumas. ”Kita harapkan nanti pelaksanaannya berjalan sukses, aman, dan lancar,” pungkasnya. (arm/ign)


BACA JUGA

Selasa, 07 Januari 2025 12:46

Pemprov Dukung Program Kampung Wisata di Puntun

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menyatakan pemerintan…

Selasa, 07 Januari 2025 12:45

Perlu Sinergi Lintas Sektor untuk Perangi Narkoba dan Judol

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 06 Januari 2025 17:53

Inginkan Nyaru Menteng Jadi Objek Wisata Nasional

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Sugianto Sabran, memastikan…

Senin, 06 Januari 2025 17:48

Peningkatan Infrastruktur Dorong Kesejahteraan Masyarakat

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 03 Januari 2025 16:41

Kejar Realisasi Program Pembangunan

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Jumat, 03 Januari 2025 16:39

Sambut Tantangan 2025 dengan Apel Gabungan

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya menggelar Apel Besar…

Jumat, 03 Januari 2025 16:26

Wagub Ingatkan ASN Kerja Profesional dan Disiplin

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Jumat, 03 Januari 2025 16:26

Tegaskan Komitmen Kawal Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi IV DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Kamis, 02 Januari 2025 14:18

Jaga Stabilitas Harga dan Stok Pangan di Palangka Raya

PALANGKA RAYA - Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Tim Pengendali…

Kamis, 02 Januari 2025 14:17

Wujudkan Pembangunan di 2025 dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers