SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Selasa, 29 Agustus 2017 22:21
Salurkan Dana Aspirasi melalui Bantuan Ternak
BANTUAN: Anggota DPRD Gumas Untung J Bangas menyerahkan bantuan ternak babi kepada masyarakat Desa Tumbang Pajangei, Kecamatan Tewah, Sabtu (26/8). (FOTO: UNTUNG J BANGAS FOR RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Tercatat, sebanyak enam anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) telah menggunakan dana aspirasinya dalam bentuk penyaluran bantuan ternak berupa sapi, babi, ayam dan pakan ternak. Mereka diantaranya Untung J Bangas, Tatau Arnold Pisy, Edyson D Kenting, Evandie Djuang, Polie L Mihing dan Riantoe.

”Total untuk bibit ternak babi yang kita salurkan dari enam anggota DPRD tersebut kurang lebih 900 ekor, bibit ternak ayam sekitar 500 ekor, dan bibit ternak sapi sebanyak 60an ekor,” ucap Untung saat dibincangi Radar Sampit, di Kantor DPRD Kabupaten Gumas, Senin (28/8) pagi.

Dipaparkannya, penyaluran bibit ternak ini bertujuan untuk memancing masyarakat agar dapat berternak dengan baik, sehingga akan berdampak pada peningkatan pendapatan, dan berujung pada meningkatnya kesejahteraan mereka.

”Apabila kesejahteraan meningkat, kita harapkan selanjutnya mereka mampu meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan, dan selanjutnya bersama-sama memikirkan pembangunan infrastruktur di daerah masing-masing,” terangnya.

Mengenai kriteria masyarakat yang menerima bantuan tersebut, diberikan kepada masyarakat yang memang sangat membutuhkan. Siapa saja yang ingin beternak akan disalurkan. Dengan harapan, akan memancing masyarakat lainnya untuk mulai berternak.

”Kalau sudah dapat bantuan hewan ternak ini, jangan dijual. Harus dikembangkan menjadi lebih banyak lagi, sehingga nantinya kebutuhan daging kita akan tercukupi dan tidak bergantung dengan daerah lain,” pungkas Politikus Partai Demokrat ini.

Untuk itu, pinta Untung, kepada Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Gumas khususnya Petugas Penyuluh Lapangan (PPL), agar selalu memantau, aktif turun ke lapangan, dan membina masyarakat mengenai bagaimana cara berternak yang baik dan benar. (arm/gus)


BACA JUGA

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Gubernur Tekankan Disiplin Kerja Bagi PPPK

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Dorong Penerapan WPR untuk Hentikan PETI

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 07 Mei 2025 13:06

Apresiasi Perbaikan Jembatan Tumbang Nusa

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Rabu, 07 Mei 2025 13:06

Minta Rekomendasi LKPJ 2024 segera Ditindaklanjuti

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Riska…

Senin, 05 Mei 2025 15:59

Terus Perkuat Sinergi untuk Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Senin, 05 Mei 2025 15:58

Kehadiran Nakes di Pelosok Sangat Diharapkan

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 02 Mei 2025 15:10

Dukung Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih

PALANGKA RAYA - Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Jumat, 02 Mei 2025 15:09

Perlu Solusi Kreatif Kurangi Pengangguran

PALANGKA RAYA - DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), meminta pemerintah provinsi,…

Jumat, 02 Mei 2025 15:00

Percepat Penyelesaian RTRWP Kalteng

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo…

Jumat, 02 Mei 2025 14:59

Perkuat Sinergi untuk Wujudkan Provila

PALANGKA RAYA – Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) mendorong…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers