SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 03 Januari 2018 11:57
Dewan: Beda Pilihan Itu Indah
Anggota DPRD Kabupaten Gumas Heri A Junas

KUALA KURUN – Tahun 2018, merupakan tahun politik untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati Gunung Mas (Gumas) periode 2018-2023. Pastinya, akan terjadi perbedaan pilihan di masyarakat terhadap masing-masing pasangan calon (paslon). Perbedaan tersebut pun merupakan warna yang indah dalam berdemokrasi.

”Setiap perbedaan pilihan pada Pilkada Gumas Tahun 2018 mendatang, itu merupakan suatu yang indah. Boleh berbeda pilihan, tapi jangan sampai dipertentangkan, karena itulah demokrasi,” ucap Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gumas Heri A Junas kepada Radar Sampit, Senin (1/1) pagi.

Dengan perbedaan pilihan tersebut, kata dia, masyarakat harus tetap menjaga rasa saling menghormati dan tetap berpegang erat dalam tali persatuan dan kesatuan. Jangan sampai terpecah belah, apalagi tidak bertegur sapa antar sesama.

”Jangan sampai terjadi pertengkaran yang mengakibatkan pecahnya persatuan dan kesatuan lantaran beda pilihan. Berbeda pilihan itu merupakan hal yang wajar, sehingga tidak perlu untuk dipertentangkan,” ujar pria yang akrab disapa Joe ini.

Politisi Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) ini menilai, masyarakat Kabupaten Gumas saat ini pastinya sudah memiliki pilihan siapa figur yang akan dipilih pada hari pencoblosan. Untuk itu, diminta harus tetap saling menghormati.

”Artinya, kita ingin jangan sampai ada pernyataan yang meremehkan atau menyudutkan masing masing figur yang didukung. Semuanya harus kita sikapi dengan bijak, serta lebih mengutamakan persatuan dan kesatuan,” terangnya.

Legislator yang berasal dari daerah pemilihan (Dapil) I mencakup Kecamatan Kurun, Mihing Raya dan Sepang ini juga meminta kepada setiap paslon yang maju pada Pilkada Gumas, untuk memberikan pendidikan politik yang baik kepada masyarakat.

 ”Berikan pemahaman politik yang baik dan santun untuk masyarakat. Kemenangan harus kita raih tanpa harus menyakiti, serta merusak keberagaman yang ada,” pungkasnya. (arm/oes)


BACA JUGA

Jumat, 04 Juli 2025 17:55

Wali Kota Kukuhkan Pengurus FPRB 2025–2030

PALANGKA RAYA — Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin  mengukuhkan…

Jumat, 04 Juli 2025 17:55

Fairid Naparin Sambut Kunjungan Kerja Wakasad

PALANGKA RAYA- Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin turut menghadiri…

Jumat, 04 Juli 2025 17:54

Digitalisasi Bukan Lagi Pilihan, Tapi Keharusan

PALANGKA RAYA — Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin menghadiri…

Jumat, 04 Juli 2025 17:54

Perbanyak Bantuan Kegiatan Wirausaha

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Palangka…

Jumat, 04 Juli 2025 17:53

Manfaatkan Perpanjang Penghapusan Denda PBB-P2

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi I DPRD Kota Palangka Raya…

Jumat, 04 Juli 2025 17:53

Dampak Urbanisasi Perlu Diantisipasi

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Jumat, 04 Juli 2025 17:43

Perkuat Sinergi untuk Mendorong Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran menghadiri…

Jumat, 04 Juli 2025 17:42

Rancangan KUPA dan PPAS Perubahan Disepakati

PALANGKA RAYA – DPRD bersama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Kamis, 03 Juli 2025 16:42

Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan dan Tanam Pohon

PALANGKA RAYA – Wakil Wali Kota Palangka Raya Achmad Zaini,…

Kamis, 03 Juli 2025 16:41

Pembangunan Infrastruktur Harus Perhatikan Kualitas

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers