SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Sabtu, 06 Februari 2016 11:57
Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilgub Kalteng
WADUH!!! Gara-Gara Mikrofon Mati, Saksi Cagub Ini Emosi
PROTES: Emanuel saksi WIBAWA protes keras terhadap perhitungan suara. Namun, saat protes tiba tiba mikrofon yang digunakannya mati, Sabtu (6/2). (FOTO: ARJONI/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA – Saksi pasangan calon gubernur Kalteng Wahyudi-Willy (WIBAWA)Emanuel Wawo Melo sempat ancam melempar mikrofon. Pasalnya, saksi WIBAWA tersebut protes berlebihan. Bahkan, saksi tidak mendengarkan pimpinan rapat yang dipimpin oleh Sepmi Wawalma.

Emanuel meminta agar rekapitulasi Seruyan dilaksanakan terakhir. Namun, pimpinan rapat meminta agar Seruyan dilaksanakan setelah Murung Raya yang juga di skors. Perdebatan pun terjadi antara Sepmi Wawalma dan saksi Wibawa Emanuel Wawo Milo. Saat Emanuel melakukan protes keras tiba-tiba mikrofon yang dipegangnya mati. 

Emanuel pun marah dan mengancam melempar mick. "Tolong miknya. Kalau tidak saya lempar. Panitia saya belum selesai bicara, tolong miknya," tegas Emanuel dengan nada keras, Sabtu (6/2).

Emanuel terus mencerocos tak terbendung melakukan protes. "Kalau pimpinan tidak mendengarkan kami, berarti kami ini robot. Tolongkan dengarkan kami," tukas Emanuel.

Sepmi selaku pimpinan sidang juga bersikeras agar Seruyan untuk melakukan rekapitulasi. "Kami persilahkan Seruyan untuk menyampaikan rekapitulasi," ucap Sepmi.

Namun, Emanuel juga terus melakukan protes keras. "Tolong kami ingin Seruyan dilaksanakan  diakhir. Kami minta itu, karena sesuai kesepakatan pimpinan sidang pada Jumat agar Seruyan di pending di akhir rekapitulasi," tegasnya.

Sepmi kemudian menegaskan, tata tertib sudah disampaikan di awal sidang. "Tata cara sudah kami sampaikan. Kami sepakat untuk Seruyan untuk membacakan. Tadi malam kita selesai sekitar pukul 22.30 WIB atau melampaui batas. Dan itu sudah disepakati dijadwalkan pada pagi ini Seruyan," ucap Sepmi. (arj)


BACA JUGA

Jumat, 09 Mei 2025 17:38

Apresiasi Panen Bioflok untuk Ketahanan Pangan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik upaya…

Jumat, 09 Mei 2025 17:36

Dinkes Kotim Siagakan Obat dan Layanan Kesehatan Hadapi Penyakit Musiman

SAMPIT – Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Timur (Dinkes Kotim) meningkatkan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:35

Prioritaskan Jemaah Lansia, Pemberangkatan Calon Haji Kotim Lewat Udara

SAMPIT – Sebanyak 218 calon haji asal Kotawaringin Timur (Kotim)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:25

Pabrik Pakan Ikan Beroperasi, Harga Lebih Murah

SAMPIT - Pabrik pakan ikan milik Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Kader PKK Miliki Peran Mulia

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan pentingnya peran…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Dharma Santi Momentum Pererat Kerukunan dan Persaudaraan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendorong generasi muda…

Jumat, 09 Mei 2025 17:22

Peningkatan Jalan Kandan–Camba Tertunda

SAMPIT — Warga Kecamatan Kotabesi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), kembali…

Rabu, 07 Mei 2025 17:31

Bupati Rencanakan Pelebaran Jalan Muchran Ali

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana memperbaiki infrastruktur…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Jambore PKK Diikuti Ratusan Peserta

SAMPIT – Setelah tertunda dua tahun akibat keterbatasan anggaran, Jambore…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Halikinnor Pimpin Gotong Royong

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor turun langsung memimpin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers