SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 04 Desember 2020 13:59
HARATI Siapkan Beasiswa Prestasi Bagi Anak Desa Tak Mampu
PEDULI PENDIDIKAN: Cabup Kotim Halikinnor saat mengunjungi warga bersama timnya, beberapa waktu lalu.

SAMPIT – Bidang pendidikan merupakan salah satu program prioritas pasangan calon bupati dan wakil bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor-Irawati (HARATI). Utamanya memberikan beasiswa bagi pelajar berprestasi yang tidak mampu.

Halikinnor mengatakan, ingin menginventarisir penduduk desa yang berprestasi, namun tidak mampu. Siswa tersebut nantinya akan dibantu pembiayaannya oleh pemerintah daerah melalui beasiswa guna menunjang pendidikan mereka.

”Saya minta masyarakat desa merekomendasikan anak atau pelajar yang berminat untuk melanjutkan ke perguruan tinggi dengan syarat berprestasi," ujarnya.

Kemudian, lanjutnya, program beasiswa bagi pelajar berprestasi yang berasal dari desa salah satunya adalah untuk menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dari desa. Sebab, merekalah yang nantinya akan membangun serta memajukan desa.

Halikinnor menegaskan, program itu nantinya juga akan bekerja sama dengan perusahaan untuk program corporate social responsibility (CSR) agar dalam menempatkan tenaga kesehatan, pendidikan, dan lainnya agar tidak merekrut warga dari luar.

”Sehingga yang perlu dilakukan adalah peningkatan kualitas SDM-nya. Sebab, kalau orang desa ditugaskan di desa, dia betah, sedang orang yang didatangkan dari luar ditugaskan di desa dia tidak kuat, sehingga kami ingin setiap daerah punya potensi sendiri," ungkapnya.

Apabila HARATI terpilih memimpin Kotim, lanjutnya, guna mendukung program tersebut, pihaknya berencana menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi di Kotim demi menciptakan SDM yang unggul untuk Kotim maju dan masyarakat sejahtera dengan pembangunan yang berkelanjutan.

”Hal lain terkait pendidikan, perlu ada peningkatan fasilitas pendidikan, seperti bangunan sekolah dan perumahan guru," tambahnya.

Bagaimana pun, menurutnya, akan percuma apabila menyiapkan sarana, seperti bangunan yang bagus dan lengkap, tetapi tidak ada SDM yang memadai. ”Itu hal yang menurut saya masih belum tersentuh, yang jadi salah satu prioritas kami," tandasnya. (yn/ign)


BACA JUGA

Jumat, 04 Juli 2025 17:52

Rancang Pembangunan dengan Empat Pendekatan

SAMPIT – Perencanaan pembangunan di Kabupaten Kotawaringin Timur dilakukan melalui…

Jumat, 04 Juli 2025 17:51

Bongkar Muat Ikan Bakal Dipindah

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) tengah mempersiapkan langkah…

Jumat, 04 Juli 2025 17:51

DPMD Perjelas Penyaluran Dana Desa

SAMPIT – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kotawaringin…

Jumat, 04 Juli 2025 17:50

Lahan Kotim Lebih Siap

SAMPIT – Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menjadi daerah kelima di…

Kamis, 03 Juli 2025 16:38

BKPSDM Realokasi Anggaran Demi Dukung Ujian CAT ASN

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur melalui Badan Kepegawaian dan…

Kamis, 03 Juli 2025 16:38

Sampah Masih Jadi Masalah di MB Ketapang

SAMPIT – Penanganan sampah di Kecamatan Mentawa Baru Ketapang kembali…

Kamis, 03 Juli 2025 16:37

Jelang Porprov 2026, Dispora Berharap Musyawarah KONI Berjalan Sukses

SAMPIT – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Kamis, 03 Juli 2025 16:36

Realisasi Anggaran DPMD Capai 38 Persen

SAMPIT – Hingga pertengahan tahun anggaran 2025, Dinas Pemberdayaan Masyarakat…

Rabu, 02 Juli 2025 17:02

Kepala BKAD Pensiun, Ramadansyah Jadi Pelaksana Tugas

SAMPIT – Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 02 Juli 2025 17:02

Beberapa Puskesmas Belum Miliki Dokter Berstatus PNS

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menghadapi tantangan besar…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers