SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 10 Desember 2020 09:58
Unggul Hitung Cepat, Halikin Doakan Paslon yang Sakit Agar Cepat Sembuh
KLAIM KEMENANGAN: Cabup Kotim Halikinnor, saat pertemuan bersama tim pemenangannya usai mengetahui unggul dalam hasil hitung cepat cersi Lingkaran Survei Indonesia, Rabu (9/12).(IST)

SAMPIT – Calon bupati Kotim Halikinnor mengapresiasi tim pemenangan HARATI (Halikinnor-Irawati) dan semua pihak yang terlibat di dalam tim yang telah berjuang sehingga bisa unggul dalam Pilkada Kotim berdasarkan hasil hitung cepat. Dia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas dukungan padanya.

”Saya ucapkan syukur alhamdulillah, karena berdasarkan hasil hitung cepat, HARATI unggul. Tidak lupa juga saya ucapkan terima kasih setinggi-tingginya, khususnya pada keluarga besar kami karena telah berjuang siang dan malam bersama untuk mengikuti pilkada tahun ini," ujar Halikinnor, Rabu (9/12).

Halikin juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menggunakan hak pilih dengan baik. ”Alhamdulillah, pilkada kali ini berjalan aman, lancar tertib, jujur, adil," ucap Halikin.

Pada kesempatan itu, Halikin juga mendoakan paslon yang sedang sakit agar cepat sembuh. ”Mari berdoa, mudahan paslon lain yang sedang sakit cepat sembuh,” katanya.

Menurutnya, Pilkada Kotim yang merupakan pesta demokrasi lima tahunan telah berakhir. Dia mengajak semua pihak bersama bergandeng tangan bekerja sama, bersinergi untuk membangun Kotim lebih baik lagi.

”Kepada semua pihak, saya ucapkan terima kasih dan mohon maaf apabila mungkin dalam pelayanannya ada yang hubungi tidak bisa tatap muka langsung karena kesibukan. Saya menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat. Mudahan perjuangan ini membawa kesejahteraan bagi masyarakat Kotim," katanya.

Bagi Halikin, ini bukan kemenangan pihaknya, tetapi kemenangan masyarakat. Dia mengajak masyarakat bergandengan tangan. Sebab, baginya, apalah artinya bupati dan wakil bupati tanpa masyarakat. ”Mari menatap ke depan untuk Kotim lebih baik," tandasnya. (yn/ign)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 22:17

Dishub Diminta Tambah Traffic Light

<p><strong>PALANGKA RAYA</strong> &ndash; DPRD Kota Palangka Raya menilai sejauh…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers