SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 03 Februari 2021 12:14
Bekuk Pengedar Sabu dan Puntun dan Gumas

Aparat Temukan Senpi Rakitan

TERSANGKA : Tiga lagi pelaku peredaran gelap narkotika jenis sabu yang berhasil dibekuk Tim Direktorat reserse Narkoba Polda Kalteng, ketika akan diekspose bersama dengan barang bukti.(DODI/RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA – Kesekian kalinya, peradaran narkoba jenis sabu terungkap di kawasan Puntun atau Rindang Banua Kelurahan Pahandut, Palangka Raya. Tim Direktorat Reserse Narkoba Polda Kalteng berhasil membekuk tiga orang pelaku peredaran barang haram tersebut, Kamis (28/1) lalu. Mereka dibekuk di seputaran Kota Palangka Raya dan Gunung Mas (Gumas).

Masing-masing atas nama  Zulkifli (41) warga  Jalan Rindang Banua dan kakak beradik, Armidi alias Oteng (34) dan Heri (32) warga Desa Empas,  asal Kecamatan Mihing Raya, Gumas.

Direktur Reserse Narkoba Polda Kalteng Kombes Pol Nono Wardoyo memaparkan, mereka dibekuk di dua waktu berbeda. Armadi, yang merupakan lulusan D3 Keperawatan dan sang adik Heri dibekuk, Kamis (28/1).Bersama mereka diamankan empat paket sabu siap jual seberat 58,67 gram, plastik warna hitam, plastik klip dan satu unit ponsel. Sementara dari Heri, disita satu unit senjata api rakitan jenis pistol bersama dua butir peluru aktif.

Dilanjutkannya, kala dilakukan penangkapan dan penggerbekan, Heri sedang asyik tidur di atas lanting. Sedangkan Armidi saat sedang bersantai tak jauh dari lanting. Diketahui,  Armidi mendapatkan sabu dari pria berinisial ARF sebanyak 60 gram dengan harga Rp 70 juta dan dijual kembali di penambang serta warga sekitar.

Sedangkan, Zulkifli dibekuk kediamannya di jalan Rindang Banua (Puntun) Senin (2/1), bersama 21 paket sabu seberat 7,60 gram, plastic sabu, timbangan digital, ponsel dan uang tunai Rp 200 ribu.Diketahui,  sabu itu dibeli dari mister X dan diedarkan kembali di kawasan Puntun dan Rindang Banua. Namun diakui aparat, tersangka bukan anak buah dari bandar besar sabu yang pernah ditangkap sebelumnya.

Kemudian lanjut Nono, dalam kasus ini dari tangan Armidi polisi berhasil menyita sabu seberat 56,67 gram. Sedangkan dari tangan  Heri ditemukan senpi rakitan dan dua butir peluru senpi. Untuk Zulkifli diamankan 7,60 gram sabu. Dan ketiganya bukan satu jaringan.

"Untuk kepemilikan sabu-sabu seberat 56,67 gram kita sudah tetapkan sebagai tersangka. Sedangkan untuk kepemilikan senpi rakitan kami akan serahkan kasus ini ke Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kalteng.  Jadi kita bekuk di Gumas dan Palangka Raya," ujarnya, didampingi Kabid Humas Polda Kalteng Kombes Pol. K. Eko Saputro.

Nono melanjutkan, penangkapan berawal dari anggota mendapatkan informasi, lalu bergerak dan menangkap Armadi saat di pinggir sungai di Desa Tumbang Empas. lalu dilakukan pengembangan, ke  tempat usaha penyedotan emas milik Armadi.

”Mereka ini penambang dan sudah dibawa ke markas Ditresnarkoba Polda Kalteng untuk dimintai keterangan. Jadi,  sabu dibeli kepada ARF sebanyak 60 gram dengan harga Rp70 juta, namun baru dibayar Rp40 juta. Sedangkan sisanya akan dibayar dalam tempo satu minggu setelah menerima barang. Diduga mereka menjual barang haram itu ke penambang-penambang dan warga sekitar,” paparnya.

Nono menambahkan,  pihaknya masih melakukan penyelidikan mendalam terkait peredaran narkoba tersebut.  ”Dari perkara narkoba yang dilakukan, Armadi dijerat dengan Pasal 114 Ayat (2) Jo 112 Ayat (2) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika.Sedangkan ancamannya hukuman penjara maksimal hingga hukuman mati dan denda maksimal Rp10 miliar,” pungkasnya.(daq/gus)

 

 

 


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:48

Tingkatkan Produksi Komoditas Pertanian

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Jumat, 22 November 2024 10:29

Ajak Masyarakat Kalteng Gunakan Hak Pilih

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Asdy Narang…

Kamis, 21 November 2024 10:47

Ingatkan Pentingnya Peningkatan Mutu Pendidikan

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya, Erlan…

Kamis, 21 November 2024 10:43

Ruas Jalan Kuala Kurun Segera Diperbaiki

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Arton S…

Rabu, 20 November 2024 10:40

Dukung Produk UMKM Tembus Pasar Global

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi III DPRD Palangka Raya Sigit…

Rabu, 20 November 2024 10:29

Jalan di Wilayah Lamandau Perlu Penanganan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Okki Maulana,…

Selasa, 19 November 2024 10:51

Perhatikan Tiga Sektor Bantuan UMKM

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Palangka…

Selasa, 19 November 2024 10:47

Perhatikan Kondisi Perekonomian di APBD 2025

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Bryan Iskandar,…

Senin, 18 November 2024 12:35

Perkuat Pendidikan Kebudayaan di Sekolah

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Senin, 18 November 2024 12:34

Usaha Depot Air Minum Perlu Ada Regulasi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi III DPRD Palangka Raya,…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers