SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Sabtu, 09 Desember 2017 18:58
BENCANA BERLANJUT!!! Batara Kembali Dilanda Banjir Besar
RUMAH TENGGELAM: Banjir merendam rumah penduduk akibat meluapnya Sungai Tewei yang sudah berlangsung selama satu bulan ini, Jumat (8/12).

MUARA TEWEH – Bencana banjir di wilayah Kabupaten Barito Utara (Batara), seakan tak habis-habisnya dalam waktu sebulan terakhir. Setelah sebelumnya sempat surut, banjir besar kembali terjadi di desa-desa dataran rendah yang berada di dalam Sungai Tewei, yakni wilayah Kecamatan Teweh Timur dan Gunung Purei.

Kepala BPBD Gazali Montallat melalui Kasi Rehabilitasi dan Rekontruksi BPBD, Rahmadi Tonika mengatakan, banjir ini terjadi lantaran curah hujan yang terlalu tinggi dalam beberapa hari terakhir, yang mengakibatkan Sungai Tewei meluap. Ratusan rumah warga yang berada di dataran rendah DAS Sungai Tewei pun terendam banjir dengan ketinggian bervariasi. Informasi dihimpun wartawan bahwa banjir yang terjadi kali ini lebih besar dari sebelumnya, ketinggian air antara 2-4 meter dengan desa yang paling parah terendam banjir yakni Desa Lampeong II Seberang.

“Tim hari ini berangkat melalui jalur darat memantau banjir di dua wilayah Kecamatan itu, kita juga masih menunggu informasi lebih lanjut dari pihak kecamatan dan desa tentang kondisi terkini,” ujarnya.

Disinggung apakah ada korban jiwa, pria yang akrab disapa Toni ini masih belum dapat memastikan. Namun sampai dengan saat ini tidak ada informasi tentang adanya korban jiwa dalam musibah ini.

“Untuk sekarang kita memantau dulu banjir di dua wilayah kecamatan itu, sambil melihat apa yang diperlukan untuk dipersiapkan membantu warga, misalnya membutuhkan logistik, pendirian dapur umum dan perahu karet,” katanya.

Ditambahkannya, bahwa selain di wilayah tersebut, pihaknya juga melakukan monitor ketinggian air di wilayah Kecamatan Gunung Timang dan Montallat. Informasinya air juga tinggi di wilayah tersebut bahkan mengenangi badan jalan yang menghubungkan kedua kecamatan itu.

“Jadi tim BPBD dalam hal ini kita bagi memantau wilayah-wilayah yang terendam banjir, serta juga ada yang tetap ikut melakukan pencarian terhadap korban tenggelam,” katanya.

Informasi di masyarakat, bernama Muhamad Arifin, bahwa banjir kini mengakibatkan  akses jalan yang menghubungkan Kandui-Ketapang dan Montallat terputus. “Akses jalan Kandui-Ketapang-Montallat sekarang terputus,” jelas Arifin. (viv/vin)


BACA JUGA

Kamis, 28 Maret 2024 12:14

Optimalkan Roda Pemerintahan di 2024

PALANGKARAYA-Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran,  memimpin  Rapat Koordinasi Optimalisasi…

Selasa, 26 Maret 2024 12:54

Realisasi PAD Kalteng Tahun 2023 Lebihi Target

PALANGKA RAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo membacakan…

Kamis, 21 Maret 2024 12:25

Pasar Murah Stabilkan Harga Pangan dan Atasi Inflasi

KUALA KAPUAS – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), terus bergerak…

Kamis, 14 Maret 2024 12:28

Gubernur Ajak Masyarakat Agar Gemar Berbagi

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran,  mengajak masyarakat…

Kamis, 07 Maret 2024 13:13

Pemprov Dukung OJK dalam Pengembangan Ekonomi

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo bersama…

Selasa, 05 Maret 2024 13:05

Pemprov Kalteng Persiapkan Festival Ramadan

PALANGKARAYA-Menyambut dan memeriahkan Bulan Ramadan 1445 Hijriah yang sebentar lagi…

Kamis, 29 Februari 2024 12:52

Pemprov Apresiasi FKUB Award

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, menghadiri penyerahan…

Selasa, 27 Februari 2024 12:05

Dorong Pj Bupati dan Pj Walikota Majukan Pembangunan

PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, membuka…

Jumat, 23 Februari 2024 09:52

Wagub dan Kadis Diskominfo Hadiri Puncak HPN

JAKARTA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo bersama Kepala…

Selasa, 20 Februari 2024 13:06

Pemprov Terus Gelar Pasar Penyimbang

PALANGKA RAYA- Demi mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok agar…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers