SAMPIT – Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) yang akan bertugas di tingkat nasional, Ivana Maria S Tangkere, berkunjung ke kantor Bupati Kotim, berpamitan dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim Halikinnor. Perwakilan Kotim itu diharapkan dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan membanggakan Kotim.
”Semoga selalu sehat, dapat mengkuti seluruh rangkaian pelatihan dan dapat melaksanakan tugas dengan baik serta membanggakan daerah," kata Halikin, Selasa (23/7) saat ditemui dikantornya.
Ivana saat itu didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Najmi Fuadi beserta staf. Dia juga didampingi ayahnya, Johny Tangkere yang juga Kepala Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kotim.
”Kami selalu berupaya mendukung prestasi pelajar di Kotim. Terlebih yang melaju ke tingkat nasional, sehingga dapat menjadi inspirasi pelajar dan generasi muda lainnya," ujarnya.
Najmi Fuadi menambahkan, kendati Ivana merupakan anak kepala dinas, dia selalu serius mengikuti latihan dan tahapan seleksi. Dia dinilai layak ke provinsi mengikuti tes ke nasional dan ternyata benar mampu melaju mewakili Kalteng ke tingkat nasional.
”Ivana dijadwalkan berangkat ke Jakarta pada 25 Juli mendatang. Sebelumnya dia akan berkumpul di Palangka Raya dilanjutkan ke Jakarta," katanya.
Tahun ini, sebanyak 75 orang pelajar akan menjadi petugas Paskibra di kabupaten. Tiga orang bertugas di provinsi dan satu orang ke nasional. Peserta ditempatkan di asrama haji di Islamic Center, karena balai diklat BKD digunakan untuk CPNS prajabatan. Setelah mereka latihan intensif, akan diajarkan terkait teknik dan formasi pengibaran bendera. (dc/ign)