SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 10 Desember 2020 10:32
Usai Pemungutan Suara, Masyarakat Diminta Jaga Kondusifitas Daerah
TUNJUKAN: Bupati Kotim Supian Hadi menunjukan surat suara miliknya, saat menggunakan hak pilihnya pada Pilkada 2020 di Kecamatan Parenggean, Rabu (9/12).(IST/RADARSAMPIT)

SAMPIT— Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) mengajak dan meminta, kepada semua elemen masyarakat untuk tetap menciptakan dan menjaga kondisi Kotim yang kondusif, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) serta Bupati dan Wakil Bupati Kotim pada Rabu (9/12). 

"Terima kasih kepada masyarakat Kotim yang telah mengikuti proses pencoblosan , yang telah berjalan lancar dan aman. Dan walaupun berbeda pilihan dalam Pilkada, semua elemen masyarakat harus tetap menjaga kondisi Kotim agar tetap kondusif," ujar Supian. 

Supian juga menyampaikan, kepada semua kelompok yang telah mengikuti perhelatan Pilkada Kotim, untuk  tetap bersatu untuk membangun Kotim. Sebab dengan persatuan dan kondusifitas semua kelompok bisa membuat Kotim semakin maju dan berkembang. 

"Walaupun berbeda pilihan tapi harus tetap satu untuk Kalteng dan khususnya Kotim agar jauh lebih baik lagi," sebutnya. 

Demi menjaga kerukunan dan kondusifitas pasca Pilkada, masyarakat hendaknya melupakan perbedaan pilihan di Pilkada 9 Desember 2020, sebab berbeda pilihan bukan berarti persaudaraan jadi terputus. Bagaimanapun keberlangsungan hidup masyarakat Kotim ini harus dijaga bersama. 

Kepada para pasangan calon (Paslon) dan seluruh anggota tim suksesnya, diminta untuk tidak memancing provokasi tapi harus ikut menurunkan ketegangan pasca pemungutan suara pilkada. 

Supian menilai, penyelenggara pemilu baik Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), aparat TNI dan Polri serta aparat pemerintah kabupaten telah bekerja secara profesional. Tokoh masyarakat, pers, dan tokoh agama di Kotim diminta bersatu memelihara iklim, pasca Pilkada serentak 2020 agar tercipta situasi yang kondusif, tanpa kegaduhan, aman, dan damai. (yn/dc)

 


BACA JUGA

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Edukasi Bencana Bentuk Karakter Generasi Tangguh

SAMPIT–Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik pelaksanaan simulasi…

Jumat, 25 April 2025 11:59

BPBD Diminta Libatkan Pelajar dalam Pelatihan Water Rescue

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur mendorong agar pelatihan penyelamatan…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Program MBG Tingkatkan Gizi Anak dan Ekonomi Petani

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyatakan dukungannya terhadap…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Petani di Lampuyang Perlu Tambahan Pupuk Bersubsidi

SAMPIT –Petani di Desa Lampuyang Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 24 April 2025 17:23

Ajari Pelajar SMP dalam Penanggulangan Karhutla

SAMPIT – Dalam rangka memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) Tahun…

Kamis, 24 April 2025 17:22

Apresiasi dari Pemkab Kotim, Pemilik Kendaraan Taat Pajak Diberi Suvenir

SAMPIT – Suasana di depan Stadion 29 November, Jalan Tjilik…

Rabu, 23 April 2025 17:23

Warga Diminta Gunakan Plat Lokal

SAMPIT–Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menggencarkan…

Rabu, 23 April 2025 17:22

DLH Ajak Warga Hijaukan Kotim

SAMPIT — Kesadaran menjaga lingkungan terus digaungkan Dinas Lingkungan Hidup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers