SAMPIT – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-52 Kabupaten Kotawaringin Timur iikuti 202 peserta dari 17 kecamatan. Mereka akan berlomba menjadi yang terbaik di Desa Tumbang Panyahuan Kecamatan Bukit Santuai pada 7-9 Februari.
Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) meminta seluruh dewan hakim, juri, dan panitera pada kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-52 Kabupaten Kotawaringin Timur menjalankan tugas dengan baik serta dapat memberikan penilaian objektif dan jujur.
"Juga saya minta agar menjunjung sportivitas dan berpihak kepada kebenaran dan amanah, karena dewan hakim yang bertugas pada kegiatan MTQ merupakan orang terpilih berdasarkan kualitas keilmuan dan pengalaman yang baik," kata Supian Hadi saat pembukaan MTQ ke-52, Sabtu (6/2) malam.
Ajang tahunan ini tidak saja mengukur kualitas peserta, tetapi juga akan menguji kemampuan dewan hakim dalam memilih juara terbaik.
Hujan yang mengguyur kecamatan setempat saat pembukaan justru tidak membuat para kafilah dari 17 kecamatan yang hadir patah semangat. Merdunya lantunan ayat suci Alquran yang dibawakan pada pembukaan kegiatan MTQ tersebut membuat suasana hujan semakin hangat.
“Harus bersyukur, hujan yang turun pada malam hari ini merupakan berkah dari Allah. Meskipun hujan, para kafilah dan masyarakat tetap antusias menyaksikan acara malam hari ini," ungkapnya.
Setiap pelaksanaan MTQ dan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) Kalimantan Tengah (Kalteng), Kotim dikenal memiliki kafilah yang mumpuni.
"Hal ini tentu tidak terlepas dari kesungguhan pemerintah daerah serta keterlibatan dan peran instansi lembaga terkait dalam pengembangan pembinaan seni baca Alquran," ungkapnya.
MTQ ke-52 yang berlangsung 7 hingga 9 Februari turut dihadiri jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), sejumlah kepala satuan organisasi perangkat daerah (SOPD), camat, ketua dan pengurus LPTQ Kotim, ketua pimpinan kafilah, kepala desa se-Kecamatan Bukit Santuai, serta tokoh masyarakat dan toko agama.
"Saya sampaikan terima kasih kepada panitia pelaksana, baik panitia kabupaten maupun kecamatan atas kerja kerasnya sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik," tutupnya. (yn/yit)