SAMPIT - Vaksinasi di Kecamatan Antang Kalang Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) untuk sementara belum dapat dilanjutkan, karena kehabisan stok vaksin. Dari 15 desa di Antang Kalang, lima desa belum melaksanakan vaksinasi.
Plt Camat Antang Kalang Watmin mengatakan, lima desa yang belum mendapat vaksin yakni Tumbang Manya, Sungai Hanya, Bakti Karya, Tumbang Ngahan, dan Tumbang Ramei. Sementara desa lainnya sudah menerima vaksin pertama dan saat ini masih menunggu vaksinasi kedua.
"Untuk sementara kegiatan vaksinasi stop dulu karena vaksin habis," sebutnya.
Terkait hal ini, Watmin telah menyampaikan secara langsung kepada Wakil Bupati Kotim Irawati agar kecamatan tersebut dapat secepatnya mendapatkan vaksin.
"Karena yang kami tahu dropping vaksin itu untuk kecamatan kota, sedangkan untuk kecamatan di pedalaman belum menerima karena jumlahnya terbatas," terangnya.
Watmin meminta agar vaksin bisa didistribusikan ke Kecamatan Antang Kalang. Warga yang telah menerima vaksin pertama khawatir vaksin kedua terlambat diberikan.
"Banyak kekhawatiran dari warga, karena mereka sudah lebih dari dua minggu belum menerima vaksin kedua," terangnya.
Pihaknya pun siap mengawal pelaksanaan vaksinasi, bahkan hingga ke desa paling ujung yakni Tumbang Gagu. Jarak yang jauh, sulitnya akses, dan hoax menjadi tantangan yang luar biasa bagi petugas. Target percepatan vaksinasi di Kecamatan Antang Kalang sekitar 8.000 warga. (yn/yit)