PALANGKA RAYA – Warga sekitar Bandara Tjilik Riwut heboh. Sebuah mobil dengan nomor polisi KH 1177 AD milik Riyanto, mendadak terbakar, Jumat (1/7). Mobil itu dilalap api saat tengah melaju menuju Bandara. Penumpang di dalamnya yang merupakan satu keluarga nyaris terpanggang jika tak menyadari munculnya api.
Api diduga muncul karena korsleting listrik yang berasal dari kap depan mobil. Percikan arus pendek listrik itu jadi petaka yang menimbulkan kobaran api dan membakar habis mobil hingga menyisakan kerangka.
Informasi kepolisian menyebutkan, mobil itu dikemudikan Riyanto dari Kuala Kurun, Kabupaten Gunung Mas, pada Kamis (30/6) lalu. Dia bersama istrinya, Tri Muslifah, berniat mengantar keluarganya ke Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya, yakni Angga Aldi, Lilik, Budi, dan Eko, kemarin (1/7).
Saat melaju di kawasan bandara, Riyanto kaget mendengar suara aneh. Belum sempat mengecek asal suara, api langsung keluar dari dalam kap mobilnya. Hal tersebut membuat panik seluruh penumpang. Mereka langsung berhamburan keluar mobil.
”Sebelum berangkat saya sudah mengecek mesin mobil, namun tidak ada kejanggalan. Kami semua yang di dalam mobil panik. Untung semua barang bisa diselamatkan. Api sudah terlanjur melahap habis mobil,” katanya yang terlihat masih syok.
Riyanto mengaku rugi ratusan juta sesuai harga mobil tersebut. ”Ini musibah dan akibat kebakaran itu, saya mengalami kerugian ratusan juta,” ujarnya.
Kasat Reskrim Polres Palangka Raya AKP Erwin Situmorang mengatakan, tidak ada unsur kesengajaan dalam insiden tersebut. Petugas polres telah mendatangi TKP dan mobil sudah diamankan di lokasi tanpa menghalangi jalan. ”Pemilik mobil sudah kita periksa, tidak ada unsur kesengajaan,” tandasnya. (daq/ign)