SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 25 Juli 2019 08:55
Dukungan Hadiah Jalan Sehat Terus Mengalir
Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kotim Heriyanto dan Kepala Dinas Pendidikan Kotim Suparmadi memperlihatkan kupon Jalan Sehat Kemerdekaan yang akan digelar 4 Agustus nanti, dan pihaknya siap turut serta meramaikan kegiatan tersebut.(RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Event Jalan Sehat Kemerdekaan Radar Sampit 13 Tahun yang akan digelar 4 Agustus 2019 makin disambut antusias oleh masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur. Beberapa mitra kerja Radar Sampit pun  turut serta menyemarakkan kegiatan tersebut, hal ini terbukti dari banyaknya hadiah yang terus berdatangan ke kantor Radar Sampit.

Pada hari Rabu (24/7) kemarin,  PT Sampaga Raya pun juga menyerahkan hadiah 1 unit mesin cuci, sebagai dukungan jalan sehat Kemerdekaan Radar Sampit ke 13. Pada hari yang sama pun Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sampit pun juga menyerahkan 1 unit dispenser berukuran besar dan langsung diterima oleh perwakilan kantor Radar Sampit. Kemudian, disusul oleh Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kotim yang juga sama menyerahkan 1 unit dispenser.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kotim Najmi Fuadi pun menuturkan selaku pemerhati bidang olahraga, ia sangat mendukung kegiatan positif ini, sehingga ia sangat berharap masyarakat Sampit khususnya dan Kotim umumnya turut serta mengikuti kegiatan jalan sehat.

”Kami sangat mendukung sekali kegiatan positif apalagi bisa melibatkan pemuda dan pemudi di Sampit dan Kotim ini. Mungkin suatu saat nanti akan ada event-event lainnya yang berbeda dan melibatkan kegiatan olahraga,” jelasnya. Rabu (24/7).

Sri Wulandari, selaku Kepala Sub Bagian Umum Kepegawaian Dispora Kabupaten Kotim juga memberikan saran pada Radar Sampit. Untuk membuat event lain yang berkaitan dengan olahraga namun melibatkan anak muda-mudi di Kotim.

”Ya, dengan adanya jalan sehat kami turut mendukung, hanya saja kami juga memberi saran jenis kegiatannya mungkin suatu saat nanti lain tidak hanya jalan sehat saja, mungkin olahraga jenis lainnya dengan memanfaatkan fasilitas sarana olahraga yang ada di Sampit ini,” ungkap Sri.

Tono selaku Ketua Panitia Jalan Sehat pun juga mendukung dengan keikutsertaan kaum milenials di Sampit mengikuti event jalan sehat, suatu saat nanti bisa memberikan ide-ide positif lainnya yang berhubungan dengan kegiatan olahraga. Ia juga mengingatkan kembali pada masyarakat Kotim yang ingin mendaftar langsung datang ke kantor Radar Sampit di jalan MT Haryono No.88 Sampit. Masyarakat juga bisa mendaftar melalui mobil keliling Radar Sampit.

”Bagi masyarakat yang ingin ikut jalan sehat Radar Sampit bisa mendaftar datang langsung ke Radar Sampit atau melalui layanan mobil keliling Radar Sampit dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 10 ribu, peserta juga akan mendapatkan koran gratis,” ujarnya. (rm-97/gus).

 


BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:34

Program Cetak Sawah Tingkatkan Kesejahteraan Petani

SAMPIT – Kementerian Pertanian merealisasikan program bantuan cetak sawah seluas…

Jumat, 02 Mei 2025 15:33

Jaring Bibit Unggul Siswa Sejak Dini

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung pelaksanaan…

Jumat, 02 Mei 2025 15:33

CPNS Kotim Dilarang Langsung Minta Pindah

SAMPIT – Sebanyak 205 calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi…

Jumat, 02 Mei 2025 15:32

May Day, Disnaker Ajak Buruh Jaga Harmoni dan Tingkatkan Diri

SAMPIT – Momentum Hari Buruh Internasional atau May Day 1…

Jumat, 02 Mei 2025 15:16

Ketua Dekranasda Kunjungi Galeri Kerajinan Pontianak

SAMPIT – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 02 Mei 2025 15:16

Pemkab akan Bantu Pondok Pesantren Bangun MCK

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana akan membangun…

Jumat, 02 Mei 2025 15:15

Kotim Cetak 4.216 Hektare Sawah

SAMPIT – Harapan petani di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) untuk…

Jumat, 02 Mei 2025 15:15

Siapkan Dua Hektare untuk Sekolah Rakyat

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung  program Sekolah…

Selasa, 29 April 2025 17:44

Kotim Lirik Pengolahan Lidah Buaya

SAMPIT — Dalam upaya meningkatkan potensi pertanian daerah, Pemerintah Kabupaten…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Antisipasi Penumpukan Sampah, DLH Kotim Genjot Penataan TPA

SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers