SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 20 Agustus 2020 14:59
Polda Amankan Dua Pikap Pupuk Diduga Palsu

Diangkut dari Parenggean, Gagal Diedarkan di Kapuas

GAGAL DISALURKAN: Dir Samapta Polda Kalteng Kombes Pol Susilo Wardono dan Wakil Direktur AKBP Timbul RK Siregar memperlihatkan barang bukti pupuk diduga palsu yang diamankan, Rabu (19/8).(DODI/RADAR SAMPIT)

PALANGKA RAYA – Direktorat Samapta Polda Kalteng mengamankan dua pikap yang mengangkut pupuk tanpa dokumen dan diduga palsu saat melintas di jalan Trans Kalimantan arah Kalampangan, Selasa (18/8) malam. Pupuk yang dibawa dari Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin Timur itu, rencananya akan diedarkan di Kabupaten Kapuas.

Polisi juga mengamankan tiga orang, yakni Abdul Mukit, Denny Saputra, dan Imam Samsudin. Abdul Mukti merupakan sopir pikap dengan nomor polisi S 8607 AD, Benny Saputra mengemudikan pikap dengan nomor polisi W 8680 NR, dan Imam buruh angkut. Total pupuk yang diamankan ada 59 sak jenis NPK 1616. Kasus itu dilimpahkan ke Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Kalteng.

Dir Samapta Polda Kalteng  Kombes Pol Susilo Wardono, Rabu (19/8), mengatakan, pikap itu diamankan saat petugas melakukan patroli cipta kondisi kamtibmas sekitar pukul 23.45 WIB. Saat ditelisik polisi, ada perbedaan antara pupuk yang dibawa dengan pupuk asli.

Susilo menuturkan, selain tiga orang yang telah diamankan, pihaknya juga memburu sales yang melarikan diri dan masih dalam pencarian. Dia memperkirakan pupuk itu diproduksi di Jawa. ”Kami akan melakukan cek di laboratorium,” tegasnya.

Saat dimintai keterangannya, Denny Saputra mengatakan, satu sak pupuk dijual seharga Rp 250 ribu. Dia sudah tiga kali melakukan pengakutan. ”Buat pupuk sawit dan upah Rp 250 ribu. Memang tidak ada surat pengakutan,” pungkasnya. (daq/ign)

 


BACA JUGA

Senin, 25 November 2024 10:34

Pemkab Kotim Siapkan Lahan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana membangun gudang…

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Jumat, 01 November 2024 16:40

Puluhan Anggota TNI Aktifkan Identitas Kependudukan Digital

SAMPIT -  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers