SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Senin, 26 Oktober 2020 16:32
Di Kota Ini, Risiko Penyebaran Covid-19 Menurun
ILUSTRASI.(NET)

PALANGKA RAYA – Risiko penyebaran Covid-19 di Kota Palangka Raya dinyatakan telah menurun. Status Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah itu berubah dari sebelumnya merah menjadi oranye. Meski demikian, masyarakat diminta tetap waspada dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Per 21 Oktober, nilai reproduction number (pertambahan kasus) telah berada di angka 0,8. Artinya, nilai Rt (effective reproduction number) di bawah 1. Berarti tingkat penularan hampir 0 atau masih di bawah 1. Artinya, memasuki zona oranye dan keluar dari zona merah," kata Ketua Harian Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya Emi Abriyani, (25/10).

Berdasarkan data Satgas Covid-19 Kalteng, total kasus terkonfirmasi positif di Kota Palangka Raya mencapai 1.198 kasus. Dari jumlah itu, sebanyak 1.087 orang dinyatakan sembuh dan 43 pasien dalam perawatan. Sisanya, sebanyak 68 orang meninggal dunia.

Emi menjelaskan, apabila angka penambahan kasus di lapangan setelah dilakukan berbagai intervensi (Rt) kurang dari 1, artinya potensi menularkan Covid-19 pada orang lain sudah hampir tidak ada. Pengamatan Rt dilakukan dalam waktu 14 hari atau dalam masa inkubasi penyakit. Apabila selama 14 hari konsisten pada angka kurang dari 1, penularan di wilayah tersebut berdasarkan kajian epidemiologinya dikatakan menurun atau dianggap sudah hilang.

”Bila Palangka Raya berada dalam kondisi itu (Rt kurang dari 1), maka aktivitas masyarakat dapat dimulai dengan aktivasi sistem pengawasan yang dikontrol ketat dari dinas kesehatan,” tuturnya.

Emi menambahkan, aktivasi sistem pengawasan ketat merupakan bentuk komitmen Pemkot Palangka Raya untuk terus memberikan penekanan penyebaran dan sebagai tindakan kewaspadaan dini.

”Palangka Raya sudah masuk zona oranye, maka protokol kesehatan harus masif dijalankan guna mempertahankan kondisi yang ada sebagai langkah menuju zona hijau,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri mengatakan, imbauan dan sosialisasi tentang bahaya virus korona harus terus dilakukan. Di sisi lain, seiring dengan berubahnya status Palangka Raya, petugas tidak perlu lagi melakukan razia pendisiplinan protokol kesehatan.

Jaladri menambahkan, penyebaran Covid-19 sangat cepat. Potensi penularan paling besar dari kerumunan orang, terutama yang tidak menerapkan protokol kesehatan. Karena itu, dia beserta jajarannya akan terus mengimbau masyarakat menghindari potensi penularan tersebut.

”Upaya ini dapat berhasil apabila dibarengi kesadaran dan kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang berlaku serta menghindari menggelar kegiatan mengumpulkan massa dalam jumlah banyak. Intinya, terapkan protokol kesehatan,” pungkasnya. (daq/ign)


BACA JUGA

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Edukasi Bencana Bentuk Karakter Generasi Tangguh

SAMPIT–Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik pelaksanaan simulasi…

Jumat, 25 April 2025 11:59

BPBD Diminta Libatkan Pelajar dalam Pelatihan Water Rescue

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur mendorong agar pelatihan penyelamatan…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Program MBG Tingkatkan Gizi Anak dan Ekonomi Petani

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyatakan dukungannya terhadap…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Petani di Lampuyang Perlu Tambahan Pupuk Bersubsidi

SAMPIT –Petani di Desa Lampuyang Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 24 April 2025 17:23

Ajari Pelajar SMP dalam Penanggulangan Karhutla

SAMPIT – Dalam rangka memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) Tahun…

Kamis, 24 April 2025 17:22

Apresiasi dari Pemkab Kotim, Pemilik Kendaraan Taat Pajak Diberi Suvenir

SAMPIT – Suasana di depan Stadion 29 November, Jalan Tjilik…

Rabu, 23 April 2025 17:23

Warga Diminta Gunakan Plat Lokal

SAMPIT–Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menggencarkan…

Rabu, 23 April 2025 17:22

DLH Ajak Warga Hijaukan Kotim

SAMPIT — Kesadaran menjaga lingkungan terus digaungkan Dinas Lingkungan Hidup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers