SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Sabtu, 20 Oktober 2018 06:17
Emak-Emak Nekat!! Pura-Pura Beli Berujung Mencuri
PENCURIAN: Ratusan warga di sekitar PPM Sampit dihebohkan dengan aksi tiga ibu-ibu yang nekat mencuri emas senilai Rp 60 juta, Jumat (19/10).(FAHRY/RADAR SAMPIT)

SAMPIT Tiga emak-emak alias ibu-ibu paruh baya terekam kamera mencuri emas di sebuah toko di kawasan Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM) Sampit. Aksi para ibu itu membuat pemilik toko merugi hingga Rp 60 juta. Para pelakunya masih bebas berkeliaran. Polisi masih memburunya.

Aksinya cukup profesional. Pemilik dan penjaga toko tak menyadari barang mereka dicuri. ”Saya tidak curiga sama sekali. Para pelaku layaknya seperti orang yang ingin membeli emas sungguhan,” kata Asmuni, pemilik toko saat dibincangi Radar Sampit, Jumat (19/10).

Dia menuturkan, awalnya dua pelaku datang untuk melihat-lihat dan mencoba gelang emas di dalam toko. Mereka terus bertanya untuk mengecoh kedua anak Asmuni yang pada saat itu sibuk melayani pelanggan lainnya.

Saat para penjaga toko itu sibuk, mereka beraksi. Gelang emas 999 seberat 100 gram itu diambil diam-diam. Seorang pelaku berperan menyelipkan emas itu di pinggang. Selanjutnya, datang pelaku lain yang tiba belakangan, menyambut gelang curian itu dan membawanya pergi. Mereka lalu menjauh dari toko itu setelah misinya sukses.

Perbuatan para pelaku baru terungkap ketika pemilik toko memeriksa kembali emas jualannya. ”Biasanya kami terus menghitung kembali emas yang kami pajang ketika para pengunjung pergi. Saat itu, gelang emas 999, kurang satu. Kami baru menyadari ada yang salah. Saat kami perhatikan di kamera CCTV, ternyata tiga ibu-ibu itulah pelakunya," ungkap Asmuni.

”Sudah saya laporkan ke polisi (Polsek Ketapang). Mereka akan mengejar tiga pelaku tersebut. Namun, mereka memerlukan rekaman CCTV untuk melihat kembali ciri-cirinya,” ujar Asmuni.

Peristiwa itu menyebar dengan cepat. Ratusan pengunjung di seputaran PPM berdatangan ingin mengetahui kejadian sebenarnya. Belum ada keterangan resmi pasti aparat terkait kasus pencurian tersebut. Namun, kabar pencuriannya menyebar di masyarakat. Foto aksi tiga wanita tersebut berseliweran di media sosial sepanjang hari, kemarin. (sir/ign)


BACA JUGA

Rabu, 07 Mei 2025 17:31

Bupati Rencanakan Pelebaran Jalan Muchran Ali

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana memperbaiki infrastruktur…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Jambore PKK Diikuti Ratusan Peserta

SAMPIT – Setelah tertunda dua tahun akibat keterbatasan anggaran, Jambore…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Halikinnor Pimpin Gotong Royong

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor turun langsung memimpin…

Rabu, 07 Mei 2025 17:29

KTNA Kotim Didorong Jadi Penggerak Pertanian dan Perikanan

SAMPIT - Kelompok Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 07 Mei 2025 13:11

Dorong Revitalisasi Pasar PPM dan Ikon Jelawat

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berkomitmen membenahi dan…

Rabu, 07 Mei 2025 13:11

Bupati Instruksikan Kerja Bakti Massal di Jalan Muchran Ali

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menginstruksikan seluruh kepala…

Rabu, 07 Mei 2025 13:10

Muhammad Saleh Jabat Plt Kadiskominfo, Marjuki Jadi Kepala DLH

SAMPIT—Serah terima jabatan (sertijab) di lingkungan Dinas Komunikasi dan Informatika…

Rabu, 07 Mei 2025 13:10

Mundur Usai SK Terbit, CPNS Dilarang Lamar ASN selama Dua Tahun

SAMPIT - Seorang calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 05 Mei 2025 16:06

Jaga Kualitas Pelayanan Publik

SAMPIT – Di tengah keterbatasan sumber daya manusia dan anggaran,…

Senin, 05 Mei 2025 16:05

Tanam Sportivitas dan Karakter sejak Dini melalui Fun Run

SAMPIT – Ratusan peserta hadir memadati kawasan Gedung Expo hingga…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers