SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 15 April 2020 10:35
Menyedihkan! Ribuan Karyawan Sektor Wisata Terdampak Covid-19
WAWANCARA : Kepala Dinas Pariwisata Kotim Fajrurrahman saat dikonfirmasi terkait ribuan karyawan sektor wisata terdampak Covid-19 di Kotim, Senin (13/4).(YUNI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT— Dampak dari wabah virus korona atau Covid-19, turut dirasakan sektor pariwisata di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Hingga saat ini ribuan karyawan yang bergerak di sektor wisata, harus kehilangan pekerjaan karena usaha tempat mereka bekerja harus tutup.

Kepala Dinas Pariwisata Kotim Fajrurrahman mengatakan, sedikitnya 1.003 orang karyawan dari 102 usaha terpaksa dirumahkan, karena tempat usaha ditutup atau mengurangi produksi, dampak dari penyebaran virus korona ini.

Sehingga untuk menghindari kerugian lebih besar, sejumlah pelaku usaha bidang wisata seperti perhotelan, restoran, kafe, dan travel terpaksa harus menutup usahanya sementara waktu, akibatnya ribuan karyawan merasakan dampaknya.

"Ribuan karyawan itu terpaksa harus dirumahkan, bekerja dengan shift atau bahkan harus mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK)," ujarnya, Senin (13/4).

Dirinya menyebut, jumlah tersebut merupakan hasil pendataan dari pihaknya, data tersebut nantinya akan segera disampaikan ke pemerintah pusat, agar kiranya ribuan karyawan tersebut bisa menerima bantuan.

"Data tersebut akan segera dilaporkan ke pusat, semoga mereka bisa mendapatkan bantuan," harapnya.

Sektor wisata merupakan salah satu bidang usaha yang harus merasakan dampak dari penyebaran Covid-19, jumlah wisatawan baik lokal maupun luar daerah menurun drastis, selain karena ditutupnya sejumlah objek wisata masyarakat juga enggan berkunjung ke tempat keramaian, sebab imbauan untuk mengurangi aktivitas di luar rumah guna menghindari penularan Covid-19.

Dirinya menjelaskan pendataan sudah di lakukan seminggu terakhir, terhadap bidang usaha kepariwisataan di Kecamatan Baamang dan Mentawa Baru Ketapang, belum termasuk dengan kecamatan lainnya yang juga memiliki usaha di sektor wisata.

"Pelaku usaha kepariwisataan yang terdampak diantaranya hotel, travel, kafe, karaoke, rumah makan restoran, dan lainnya," terangnya.

Fajrurrahman menjelaskan, sektor terbanyak di bidang perhotelan, restoran, dan kafe. Kurang lebih 40 persen yang dirumahkan, sementara kurang lebih 40 persen lainnya dengan sistem shift dan ada kemungkinan sekitar 15 persen yang di-PHK.

"Saya harap mereka akan diberikan kompensasi, karena berkurangnya bahkan hilangnya penghasilan sebagai dampak dari pandemi Covid-19 ini," pungkasnya. (yn/dc)


BACA JUGA

Selasa, 29 April 2025 17:44

Kotim Lirik Pengolahan Lidah Buaya

SAMPIT — Dalam upaya meningkatkan potensi pertanian daerah, Pemerintah Kabupaten…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Antisipasi Penumpukan Sampah, DLH Kotim Genjot Penataan TPA

SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Tingkatkan Produksi Sawit Tanpa Ekspansi Lahan

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan bahwa Indonesia…

Selasa, 29 April 2025 17:42

Gebyar PAUD Meriahkan Hardiknas 2025

SAMPIT — Semangat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Tanamkan Daya Juang Anak-Anak

SAMPIT – Sebanyak 151 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Pererat Sinergi, Wabup Kotim Kunker ke Mempawah

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mempererat hubungan…

Senin, 28 April 2025 17:15

Kepala Bapenda Kotim Ramadansyah

SAMPIT – Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kabupaten Kotawaringin Timur…

Senin, 28 April 2025 17:15

Bapenda Kotim Optimalkan Pendapatan Daerah

SAMPIT – Upaya meningkatkan pendapatan daerah terus digencarkan Badan Pendapatan…

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers