SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Senin, 03 Agustus 2020 11:00
Jangan Sampai Ada Klaster Baru Covid-19 di Kotim
Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Supian Hadi

SAMPIT— Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Supian Hadi berharap, pasien terkonfirmasi positif Covid-19, yang saat ini sedang menjalani perawatan di mana rata - rata berasal dari Kecamatan Parenggean, tidak menjadikan kecamatan tersebut klaster baru penyebaran Covid-19.

"Jangan sampai Parenggean menkadi klaster baru penyebaran Covid-19," sebutnya.

Belakangan, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kotim meningkat menjadi 69 kasus, yang mana pasien dengan nomor 69 berasal dari Kecamatan Parenggean, usia 18 tahun, jenis kelamin laki - laki.

"Saya minta dukungan khususnya dari masyarakat di kecamatan itu sendiri, bagaimana agar penyebaran virus ini tidak semakin meluas, tahan diri, jangan dulu melakukan perjalanan keluar daerah," ucapnya.

Saat ini, ada lima kecamatan yang didalamnya terdapat kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP), Pasien Dalam Pengawasan (PDP) hingga, kasus terkonfirmasi positif Covid-19, lima kecamatan tersebut yakni Kecamatan Telaga Antang dengan satu ODP, Kecamatan Tualan Hulu satu ODP, Kecamatan Baamang tujuh ODP, enam sembuh dan satu orang meninggal dunia, ketiga kecamatan tersebut berstatus zona hijau.

Sedangkan untuk kecamatan Mentawa Baru Ketapang 12 ODP, satu PDP, tiga orang positif Covid-19, 15 sembuh, dan untuk Kecamatan Parenggean terbilang cukup banyak kasus dengan 31 ODP, 11 positif Covid-19, dengan sembilan orang sembuh dan satu orang meninggal dunia, dengan jumlah kasus itu, dua kecamatan tersebut berstatus zona merah, sementara 12 kecamatan lainnya berstatus zona putih. 

Saat ini berdasarkan data terakhir, pada 2 Agustus 2020, tercatat 69 jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19, 52 ODP, 1 PDP, 14 orang dirawat, 50 sembuh dan lima orang meninggal dunia. Untuk pasien terakhir yang meninggal dunia merupakan pasien dengan nomor 67, laki-laki usia 58 tahun, asal Kecamatan Parenggean. (yn/dc)

 


BACA JUGA

Senin, 28 April 2025 17:16

Tanamkan Daya Juang Anak-Anak

SAMPIT – Sebanyak 151 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Pererat Sinergi, Wabup Kotim Kunker ke Mempawah

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mempererat hubungan…

Senin, 28 April 2025 17:15

Kepala Bapenda Kotim Ramadansyah

SAMPIT – Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kabupaten Kotawaringin Timur…

Senin, 28 April 2025 17:15

Bapenda Kotim Optimalkan Pendapatan Daerah

SAMPIT – Upaya meningkatkan pendapatan daerah terus digencarkan Badan Pendapatan…

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Edukasi Bencana Bentuk Karakter Generasi Tangguh

SAMPIT–Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik pelaksanaan simulasi…

Jumat, 25 April 2025 11:59

BPBD Diminta Libatkan Pelajar dalam Pelatihan Water Rescue

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur mendorong agar pelatihan penyelamatan…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Program MBG Tingkatkan Gizi Anak dan Ekonomi Petani

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyatakan dukungannya terhadap…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Petani di Lampuyang Perlu Tambahan Pupuk Bersubsidi

SAMPIT –Petani di Desa Lampuyang Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers