SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 22 Oktober 2020 08:45
Pilkada Jangan Sampai Timbulkan Klaster Baru
Bupati Kotawaringin Timur Supian Hadi

SAMPIT— Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Supian Hadi berharap, pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun ini, berjalan kondusif dan tidak ada klaster baru pada pemilihan tersebut.

"Saya harap penyelenggaraan Pilkada Serentak 2020, dapat terlaksana dengan aman, sehat, tertib,  dan damai. Dengan demikian, diharapkan nantinya tidak ada lagi klaster - klaster baru terkait penularan Covid-19," kata Supian.

Dirinya menekankan terkait penegakan hukum dan protokol kesehatan, tidak hanya oleh penyelenggara Pilkada baik Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kotim, namun juga oleh masyarakat agar benar - benar ditegakkan

"Penegakan hukum dan protokol kesehatan agar benar - benar diterapkan tujuannya, agar Pilkada dapat berjalan dalam keadaan tertib, aman, dan lancar, dan juga masyarakatnya aman dan sehat sebab Pilkada tahun ini diselenggarakan masih dalam masa pandemi," terangnya.

Imbauan protokol kesehatan terus diingatkan kepada seluruh penyelenggara Pilkada, termasuk pelaksana Pilkada di lapangan, para pasangan calon dan masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan.

"Sehingga harapannya Pilkada ini berjalan sesuai harapan dan tidak menimbulkan klaster baru yang diharapkan tidak mengganggu jalannya Pilkada," ujarnya.

Supian juga mengingatkan, agar kegiatan yang sifatnya mengumpulkan banyak orang sebisa mungkin dihindari, untuk mencegah terjadinya penularan Covid-19. (yn/dc)


BACA JUGA

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Edukasi Bencana Bentuk Karakter Generasi Tangguh

SAMPIT–Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik pelaksanaan simulasi…

Jumat, 25 April 2025 11:59

BPBD Diminta Libatkan Pelajar dalam Pelatihan Water Rescue

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur mendorong agar pelatihan penyelamatan…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Program MBG Tingkatkan Gizi Anak dan Ekonomi Petani

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyatakan dukungannya terhadap…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Petani di Lampuyang Perlu Tambahan Pupuk Bersubsidi

SAMPIT –Petani di Desa Lampuyang Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 24 April 2025 17:23

Ajari Pelajar SMP dalam Penanggulangan Karhutla

SAMPIT – Dalam rangka memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) Tahun…

Kamis, 24 April 2025 17:22

Apresiasi dari Pemkab Kotim, Pemilik Kendaraan Taat Pajak Diberi Suvenir

SAMPIT – Suasana di depan Stadion 29 November, Jalan Tjilik…

Rabu, 23 April 2025 17:23

Warga Diminta Gunakan Plat Lokal

SAMPIT–Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menggencarkan…

Rabu, 23 April 2025 17:22

DLH Ajak Warga Hijaukan Kotim

SAMPIT — Kesadaran menjaga lingkungan terus digaungkan Dinas Lingkungan Hidup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers