SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 29 April 2016 18:01
Astaga, Ini Kronologis Perampok Lancarkan Aksinya di Dealer Motor
PERAMPOKAN: Iman dan Sutrisno memperagakan aksi pelaku saat mengikat keduanya. (FOTO: DODI/RADAR SAMPIT)

 

PALANGKA RAYA – Peristiwa perampokan menggunakan petutup wajah bersenjata parang dan kapak terjadi di dealer Honda Trio Raya Jalan Adonis Samad, Kamis (28/4) sekitar pukul 02.30 WIB dini hari. Pelaku sebanyak lima orang tersebut berhasil menggasak uang tunai sebesar Rp 90 juta.

Informasi dihimpun, empat pelaku memasuki kawasan dealer dari bagian samping. Saat itu Iman dan Sutrisno sedang menonton di pos penjagaan. Kelengahan itu dimanfaatkan pelaku dan mengancam keduanya dengan kapak dan parang.

Satu pelaku berjaga di luar dan para pelaku menggunakan sarung tangan dan penutup wajah. Di dalam pos, leher kedua petugas tersebut ditodong kapak, kemudian diikat dan mulut dilakban. Pelaku kemudian meminta kunci showroom dan memasuki ruang akunting.

Selanjutnya pelaku merusak pintu, kemudian membongkar brankas dan mengambil uang tunai Rp 90 juta. Usai beraksi, para pelaku pergi meninggalkan TKP menggunakan mobil. Sedangkan dua petugas jaga setelah 15 menit berselang, baru bisa melepaskan ikatan. Mereka berteriak hingga warga sekitar berdatangan dan langsung melapor ke polisi. 

”Pelaku langsung masuk dan menodongkan parang dan kapak. Mereka pakai topeng. Saat itu, saya dan Iman nonton bola, jadi tidak mengetahui ada orang masuk dari samping,” kata Sutrisno.

Rata-rata pelaku berperawakan sedang dan tidak banyak bicara. ”Kami disuruh menghadap lantai, kapak ditodongkan di leher. Pelaku minta kunci dan setelah 15 menit, baru ikatan lepas. Pelaku ngamcam membunuh juga,” katanya. (daq/ign)

 


BACA JUGA

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Edukasi Bencana Bentuk Karakter Generasi Tangguh

SAMPIT–Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik pelaksanaan simulasi…

Jumat, 25 April 2025 11:59

BPBD Diminta Libatkan Pelajar dalam Pelatihan Water Rescue

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur mendorong agar pelatihan penyelamatan…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Program MBG Tingkatkan Gizi Anak dan Ekonomi Petani

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyatakan dukungannya terhadap…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Petani di Lampuyang Perlu Tambahan Pupuk Bersubsidi

SAMPIT –Petani di Desa Lampuyang Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 24 April 2025 17:23

Ajari Pelajar SMP dalam Penanggulangan Karhutla

SAMPIT – Dalam rangka memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) Tahun…

Kamis, 24 April 2025 17:22

Apresiasi dari Pemkab Kotim, Pemilik Kendaraan Taat Pajak Diberi Suvenir

SAMPIT – Suasana di depan Stadion 29 November, Jalan Tjilik…

Rabu, 23 April 2025 17:23

Warga Diminta Gunakan Plat Lokal

SAMPIT–Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menggencarkan…

Rabu, 23 April 2025 17:22

DLH Ajak Warga Hijaukan Kotim

SAMPIT — Kesadaran menjaga lingkungan terus digaungkan Dinas Lingkungan Hidup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers