SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Senin, 26 Juli 2021 12:06
Bersihkan Alam dari Wabah Covid-19
MAPAS LEWU: Wakil Bupati Kotim Irawati saat menghadiri ritual Mapas Lewu di Desa Palangan Kecamatan Kotabesi, Sabtu (24/7).

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati menghadiri kegiatan ritual Mapas Lewu di Desa Palangan, Kecamatan Kotabesi, Sabtu (24/7). Irawati mengatakan, ritual tersebut sebagai ikhtiar bersama untuk membersihkan kampung dari hal yang tidak diinginkan, atau sebagai tolak bala. Terutama agar semua terhindar dari musibah Covid-19. 

”Terlepas dari agama apa pun, tujuan kita sama, untuk meminta dan memohon perlindungan kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa untuk keselamatan bangsa kita, terkhusus masyarakat Kotim,” katanya. 

Irawati hadir didampingi Plt Asisten I Setda Kotim Sutimin, Camat setempat Ninuk Muji Rahayu dan jajaran lainnya. Mereka turut serta dalam ritual adat masyarakat setempat.

Mapas atau Mamapas Lewu merupakan salah satu cara dan doa menurut pandangan masyarakat Dayak, khususnya umat Hindu Kaharingan untuk memberikan persembahan kepada leluhur guna menjaga dan membersihkan masyarakat dari kesialan serta bencana.

Kegiatan dimulai dari ritual menari manasai beramai-ramai serta Mapas Lewu mengelilingi desa, serta rangkaian ritual lainnya yang dipimpin oleh pemuka agama.

Ritual tersebut bertujuan membersihkan alam dan lingkungan hidup (petak danum) beserta segala isinya dari berbagai sengketa marabahaya, sial, wabah penyakit (rutas pali) Covid-19. Secara umum bermakna membersihkan kampung dari hal-hal buruk. (yn/ign) 


BACA JUGA

Jumat, 11 Juli 2025 17:49

Wabup Ingatkan Warga Waspadai Korsleting Listrik

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menunjukkan kepedulian terhadap…

Jumat, 11 Juli 2025 17:48

Kotim Belum Tindak Angkutan ODOL, Masih Tahap Sosialisasi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Perhubungan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:47

185 Koperasi Siap Dukung Perekonomian Desa

SAMPIT – Program pembentukan Koperasi Merah Putih yang digagas pemerintah…

Kamis, 10 Juli 2025 17:18

UMKM Kotim Minim Izin Edar PSAT

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyoroti masih minimnya…

Kamis, 10 Juli 2025 17:18

Pemkab Kotim Gencarkan Pemberian Makanan Tambahan untuk Tekan Stunting

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus memperkuat upaya…

Kamis, 10 Juli 2025 17:17

Pemkab Siapkan 67 Kegiatan Pemeliharaan Jalan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Sumber…

Kamis, 10 Juli 2025 17:17

Kepengurusan Baru KONI Kotim Diharapkan Rangkul Generasi Muda

SAMPIT - Harapan besar disematkan kepada calon ketua dan pengurus…

Rabu, 09 Juli 2025 10:51

Sekolah Rakyat Rintisan Segera Dibangun di Kotim

SAMPIT – Pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan…

Rabu, 09 Juli 2025 10:50

Inovasi SOPD Masih Minim

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyoroti masih rendahnya…

Rabu, 09 Juli 2025 10:50

Pemkab Turunkan Alat Berat untuk Benahi Akses ke TPA

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menunjukkan keseriusan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers