SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Selasa, 10 Mei 2016 16:29
Waspada, Pelaku Jambret Sampit Expo Masih Berkeliaran
Ilustrasi (ISTIMEWA)

 

SAMPIT - Jajaran Polres Kotawaringin Timur masih melakukan pengejaran terhadap pelaku penjambretan perhiasan emas di lokasi Sampit Expo, Sabtu (7/5). Sebelumnya, Kapolres Kotawaringin Timur AKBP Hendra Wirawan sudah memprediksi, malam pembukaan pameran tahunan ini memang rawan terjadinya tindak kejahatan.

Ramainya pengunjung pada saat malam pembukaan mempermudah para pelaku untuk melakukan aksinya. Saat itu lokasi dipadati ribuan warga yang ingin berbelanja ataupun sekadar melihat stan pameran.

Polres Kotim mengaku telah melakukan pengamanan maksimal dibantu oleh pengelola Sampit Expo. Selain itu, ada pos pengamanan dan patroli yang dilakukan di sekitar wilayah pameran.

”Saya sudah suruh kabag ops dan tim melakukan pengamanan yang maksimal. Sudah kita bicarakan kepada pengelola, kita tempatkan pos dan patroli,” ujar Kapolres Kotim AKBP Hendra Wirawan saat ditemui di kantornya kemarin (9/5).

Pengamanan dilakukan di tiga titik, yaitu di dalam area Expo, stan Polres Kotim, dan wilayah luar Expo. Lokasi Expo cukup luas, sehingga pihaknya harus melakukan pengamanan ekstra. Meski tidak secara resmi, stan Polres yang berada di lokasi strategis ikut disiagakan sebagai bentuk pengamanan tambahan di lokasi pameran.

Kapolres Kotim AKBP Hendra Wirawan juga mengimbau warga turut menjaga barangnya, baik peserta atau pengunjung yang hadir. “Selain tanggung jawab pihak keamanan kita juga berharap para pemilik barang tidak mengumbar kalo untuk pameran jangan memancing orang mencuri,” Ujarnya.

Dia menambahkan, masyarakat diharap segera melapor ke pos pengamanan yang telah disediakan atau kepada pihak berwajib yang berada di lokasi pameran jika terjadi tindak kejahatan. (rm-75/yit)

 


BACA JUGA

Jumat, 09 Mei 2025 17:38

Apresiasi Panen Bioflok untuk Ketahanan Pangan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik upaya…

Jumat, 09 Mei 2025 17:36

Dinkes Kotim Siagakan Obat dan Layanan Kesehatan Hadapi Penyakit Musiman

SAMPIT – Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Timur (Dinkes Kotim) meningkatkan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:35

Prioritaskan Jemaah Lansia, Pemberangkatan Calon Haji Kotim Lewat Udara

SAMPIT – Sebanyak 218 calon haji asal Kotawaringin Timur (Kotim)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:25

Pabrik Pakan Ikan Beroperasi, Harga Lebih Murah

SAMPIT - Pabrik pakan ikan milik Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Kader PKK Miliki Peran Mulia

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan pentingnya peran…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Dharma Santi Momentum Pererat Kerukunan dan Persaudaraan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendorong generasi muda…

Jumat, 09 Mei 2025 17:22

Peningkatan Jalan Kandan–Camba Tertunda

SAMPIT — Warga Kecamatan Kotabesi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), kembali…

Rabu, 07 Mei 2025 17:31

Bupati Rencanakan Pelebaran Jalan Muchran Ali

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana memperbaiki infrastruktur…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Jambore PKK Diikuti Ratusan Peserta

SAMPIT – Setelah tertunda dua tahun akibat keterbatasan anggaran, Jambore…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Halikinnor Pimpin Gotong Royong

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor turun langsung memimpin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers