SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Sabtu, 30 Januari 2016 13:15
Mau Divisum, ehhh Mayatnya Hilang
Ilustrasi

PALANGKA RAYA – Meninggalnya seorang warga Desa SP 1 Balawan, Kabupaten Gunung Mas, Gilang (18), tidak hanya menghebohkan keluarga saja. Namun, tim forensik dan medikolegal RSUD dr Doris Sylvanus juga heboh. Pasalnya, saat akan dilakukan visum, tiba-tiba jenazahnya “hilang”.

Dokter Spesialis Forensik dan Medikolegal Ricka Brillianty Zaluchu mengaku bingung karena jenazah almarhum langsung dibawa pulang. Padahal, dia dan tim forensik sudah bersiap-siap melakukan pemeriksaan luar.

”Iya, ini seperti mayat hilang. Sudah siap-siap, eh malah jenazah dibawa pulang. Mana pakai pikap lagi. Tetapi, ya sudahlah, itu permintaan keluarga,” katanya.

Sekadar diketahui, seorang warga asal ditemukan tak bernyawa. Dia ditemukan membujur kaku di kediaman Terry (18), warga Jalan Danau Rangas, Palangka Raya, Kamis (28/1).

Awalnya Gilang dikira tertidur nyenyak setelah datang dari kampung menggunakan mobil pikap. Pria itu bermaksud mencari pekerjaan di Kota Palangka Raya. Terry kaget setelah begitu mengetahui Gilang ternyata sudah meninggal.

Kepada petugas, Terry mengatakan, sebelum meninggal, tak ada keganjilan apa pun. Terry dan Gilang sempat berbincang. ”Tadi pengakuan Terry, dia mengira almarhum tidur. Eh, saat dibangunkan tidak bergerak dan ternyata sudah meninggal hingga langsung dibawa ke rumah sakit,” kata Kanit II SPKT Polres Palangka Raya Aiptu Rudi.

Rudi menuturkan, belum diketahui penyebab kematian korban. Sebab, saat hendak divisum, jenazah Gilang sudah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan. ”Tadi disuruh bawa ke kamar mayat, malah dibawa pulang langsung. Infonya sudah empat jam kematiannya. Kita nanti datangi TKP lagi,” ucapnya.

Pantauan Radar Palangka, sekitar pukul 23.00 WIB menunggu kejelasan keberadaan jenazah, beberapa orang di ruang jenazah akhirnya membubarkan diri setelah mengetahui jenazah telah dibawa menggunakan pikap ke rumah duka. (daq/ign)


BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:45

Bupati Lepas Puluhan PNS yang Telah Purnatugas

SAMPIT – Puluhan pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah…

Selasa, 01 Juli 2025 11:45

Pemkab Tunggu Persetujuan Pusat

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengusulkan perubahan status…

Selasa, 01 Juli 2025 11:44

Rumah Betang di Tualan Hulu Jadi Simbol Pelestarian Budaya dan Kebersamaan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung penuh pembangunan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:44

Pengajuan Formasi ASN Diupayakan Melebihi Jumlah Pegawai yang Pensiun

SAMPIT–Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mengupayakan penambahan aparatur…

Senin, 30 Juni 2025 17:37

Dorong Masyarakat Kunjungi Posyandu

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyoroti rendahnya tingkat…

Senin, 30 Juni 2025 17:36

Komitmen Pemkab Kotim Entaskan Kemiskinan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya dalam…

Senin, 30 Juni 2025 17:36

Gali Potensi Generasi Muda Bidang Keagamaan

SAMPIT – Ratusan anak-anak dan remaja dari berbagai jenjang pendidikan…

Senin, 30 Juni 2025 17:35

Terapkan Ijazah Digital, Pastikan Penahanan Ijazah Tak Terulang

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Pendidikan…

Kamis, 26 Juni 2025 16:59

Disdik Waspadai Siswa Tak Tercatat di Dapodik

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengingatkan pentingnya…

Kamis, 26 Juni 2025 16:59

Disiplin ASN Jadi Prioritas, BKPSDM Kotim Tegaskan Tak Ada Pembiaran

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya dalam…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers