SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Sabtu, 13 April 2019 15:41
Waspada..!!! Teror Cutter, Satu Orang Jadi Korban
ILUSTRASI.(NET)

SAMPIT – Teror silet yang terjadi di Jogjakarta dua tahun silam, bisa terjadi di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Seorang warga Sampit, Faridah (21), dilukai orang tak dikenal di jalanan. Wanita muda itu disabet menggunakan cutter.

Informasi yang diperoleh Radar Sampit, Kamis (11/4) lalu, Faridah dilukai dua pria tak dikenal di Jalan KH Dewantara, Rabu (10/4), sekira pukul 21.00 WIB. Akibatnya, korban mengalami pendarahan di bagian lengan kanannya.

”Rencananya mau beli makanan dan melewati di sekitar TKP. Tiba-tiba datang dari arah belakang dua pria tak dikenal dan langsung melukai lengan saya,” katanya saat berada di Polsek Baamang.

Sebagai informasi, peristiwa serupa pernah terjadi di Jogjakarta tahun 2016 lalu. Pelaku menggunakan silet melukai warga di jalan. Tindakan itu membuat warga resah hingga akhirnya pelaku berhasil tertangkap. Motifnya sepele, pelaku kesal jalannya dihalangi.

Faridah menuturkan, dua pria tersebut langsung pergi setelah melukainya. ”Mereka menggunakan sepeda motor. Orang yang melukai saya duduk di belakang,” katanya, seraya menambahkan, situasi jalan saat itu sepi dan tidak ada satu pun saksi.

Peristiwa tersebut membuat calon pengantin itu khawatir. Pasalnya, dia akan segera melaksanakan pernikahannya.

Fatwa Rozak (20), calon suami korban mengatakan, pihaknya terpaksa harus menunda acara pernikahan yang rencananya akan dilaksanakan Mei mendatang. Dia juga berharap kepolisian segera menemukan dan mengamankan pelaku.

”Padahal sudah saya bilang kepada korban, kalau mau pergi malam hari, jangan sendirian. Apalagi dia mau menikah, takutnya terjadi apa-apa,” tuturnya. (sir/ign)

 

 


BACA JUGA

Kamis, 26 Juni 2025 16:59

Disdik Waspadai Siswa Tak Tercatat di Dapodik

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengingatkan pentingnya…

Kamis, 26 Juni 2025 16:59

Disiplin ASN Jadi Prioritas, BKPSDM Kotim Tegaskan Tak Ada Pembiaran

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya dalam…

Kamis, 26 Juni 2025 16:58

Disbudpar Gelar Pameran Budaya di Museum Kayu

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mendorong peran…

Kamis, 26 Juni 2025 16:58

Pemkab Dorong Digitalisasi Kearsipan

SAMPIT–Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menegaskan komitmennya dalam mendorong…

Rabu, 25 Juni 2025 17:06

Satpol PP Imbau PKL Tak Berjualan di Ruang Milik Jalan

SAMPIT – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 25 Juni 2025 17:05

Fleksibilitas Kerja ASN di Kotim Masih Dikaji

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut terbitnya Peraturan…

Rabu, 25 Juni 2025 17:05

Finalisasi Dokumen Kontingensi 2025–2027 Masuki Tahap Akhir

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus memperkuat kesiapsiagaan…

Rabu, 25 Juni 2025 17:04

Pemkab Sosialisasi Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mendorong peningkatan…

Selasa, 24 Juni 2025 17:20

Pengawasan Internal SOPD Perlu Diperbaiki

SAMPIT — Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM)…

Selasa, 24 Juni 2025 17:20

Bupati Naikkan Target IPM dan Tekan Kemiskinan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus memperkuat arah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers