SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Selasa, 17 Mei 2016 18:38
Horeeee, Selama Ramadan Sekolah Diliburkan, tapi...
Ilustrasi (ISTIMEWA)

KASONGAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan melalui Dinas Pendidikan setempat rencananya bakal meliburkan seluruh sekolah selama bulan Ramadan tahun 2016 atau 1437 hijiriah kali ini. Demikian diungkapkan Bupati H Ahmad Yantenglie kepada wartawan, Selasa (17/5).

Kebijakan meliburkan aktivitas sekolah selama satu bulan penuh ini, sebutnya, berlaku mulai jenjang Taman Kanak-Kanak (TK) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA). Tujuannya untuk memberi kesempatan beribadah kepada para peserta didik guna menjalankan ibadah puasa dibulan Ramadan.

"Belum lama ini saya dan Kepala Disdik Katingan sudah merumuskan kebijakan untuk meliburkan seluruh murid dan pelajar sekolah saat bulan puasa. Saya berharap mereka bisa menjalankan ibadah puasa dengan baik dan memanfaatkan waktu senggang dengan belajar," tuturnya.

Namun demikian, ungkapnya, ada konsekuensi dari kebijakan ini yaitu memajukan jadwal pelaksanaan ulangan semester ditiap jenjang pendidikan.

"Karena sesuai kalender pendidikan masuk bulan Juni, jadi ulangan semester kita majukan sekitar tanggal 23 atau 26 Mei mendatang," katanya.

Meskipun meliburkan kegiatan belajar mengajar sebulan penuh, namun pihak sekolah diharapkan tetap membekali murid dan siswanya dengan materi pelajaran yang berkaitan dengan kegiatan keagamaan yang bertujuan menambah pengetahuan agama seluruh anak didik pada masing-masing sekolah. (agg)


BACA JUGA

Jumat, 11 Juli 2025 17:49

Wabup Ingatkan Warga Waspadai Korsleting Listrik

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menunjukkan kepedulian terhadap…

Jumat, 11 Juli 2025 17:48

Kotim Belum Tindak Angkutan ODOL, Masih Tahap Sosialisasi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Perhubungan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:47

185 Koperasi Siap Dukung Perekonomian Desa

SAMPIT – Program pembentukan Koperasi Merah Putih yang digagas pemerintah…

Kamis, 10 Juli 2025 17:18

UMKM Kotim Minim Izin Edar PSAT

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyoroti masih minimnya…

Kamis, 10 Juli 2025 17:18

Pemkab Kotim Gencarkan Pemberian Makanan Tambahan untuk Tekan Stunting

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus memperkuat upaya…

Kamis, 10 Juli 2025 17:17

Pemkab Siapkan 67 Kegiatan Pemeliharaan Jalan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Sumber…

Kamis, 10 Juli 2025 17:17

Kepengurusan Baru KONI Kotim Diharapkan Rangkul Generasi Muda

SAMPIT - Harapan besar disematkan kepada calon ketua dan pengurus…

Rabu, 09 Juli 2025 10:51

Sekolah Rakyat Rintisan Segera Dibangun di Kotim

SAMPIT – Pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan…

Rabu, 09 Juli 2025 10:50

Inovasi SOPD Masih Minim

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyoroti masih rendahnya…

Rabu, 09 Juli 2025 10:50

Pemkab Turunkan Alat Berat untuk Benahi Akses ke TPA

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menunjukkan keseriusan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers