SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 03 Agustus 2016 16:58
Tukang Sate Naik Pitam, Nyaris Tusuk Pria ”Peneng”
NYARIS TUSUK: Kondisi tempat kejadian perkara di Jalan Tidar, tukang sate nyari tusuk pria mabuk.(AMIRUDIN/ RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Seorang warga yang tinggal di perumahan Tidar, Sampit nyaris saja menjadi korban penusukan oleh pedagang sate keliling.

Peristiwa terjadi di sekitar bundaran Tidar, Sampit pada Senin (1/8) malam sekira pukul 23.30 WIB.

Kejadian berawal ketika seorang warga Tidar mendatangi tiga pedagang sate gerobak keliling. Pria berbadan besar itu menawar harga sate untuk satu porsinya seharga Rp 13 ribu.

Karena tetap dianggap terlalu mahal, dengan kondisi mabuk, pria itu meminta agar harga sate dikurangi, lalu terjadi adu mulut hingga mengundang perhatian warga sekitar.

Merasa terancam dengan kehadiran pria mabuk tersebut, seorang pedagang sate mengambil sebilah pisau yang biasa digunakan untuk membelah ketupat.

Beruntung kejadian itu diketahui petugas satpam perumahan Tidar yang langsung mendatangi TKP untuk melerai serta meminta pria mabuk itu untuk pulang dan tidak melanjutkan pertengkaran.

Meski pun begitu pria mabuk itu berusaha berulang kali ingin menyerang salah seorang warga yang terlibat adu mulut dengannya.

Berulang kali juga satpam tersebut menghalanginya agar tidak meneruskan masalah tersebut.

Harawi, seorang pedagang sate yang dibincangi Radar Sampit mengatakan mereka hanya berdagang seperti biasanya lalu tiba pria tersebut dan membuat panas situasi.

"Dia datang mau membeli, dia tanya berapa harganya, ya dijawab Rp 13 ribu satu porsinya. Katanya terlalu mahal, mau menawar, harganya memang sudah segitu, katanya terlalu mahal dan marah," cerita Harawi di lokasi kejadian. (mir/fm)

 

 


BACA JUGA

Selasa, 29 April 2025 17:44

Kotim Lirik Pengolahan Lidah Buaya

SAMPIT — Dalam upaya meningkatkan potensi pertanian daerah, Pemerintah Kabupaten…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Antisipasi Penumpukan Sampah, DLH Kotim Genjot Penataan TPA

SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Tingkatkan Produksi Sawit Tanpa Ekspansi Lahan

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan bahwa Indonesia…

Selasa, 29 April 2025 17:42

Gebyar PAUD Meriahkan Hardiknas 2025

SAMPIT — Semangat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Tanamkan Daya Juang Anak-Anak

SAMPIT – Sebanyak 151 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Pererat Sinergi, Wabup Kotim Kunker ke Mempawah

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mempererat hubungan…

Senin, 28 April 2025 17:15

Kepala Bapenda Kotim Ramadansyah

SAMPIT – Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kabupaten Kotawaringin Timur…

Senin, 28 April 2025 17:15

Bapenda Kotim Optimalkan Pendapatan Daerah

SAMPIT – Upaya meningkatkan pendapatan daerah terus digencarkan Badan Pendapatan…

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers